"Kalau saya tidak lihat usia, yang penting pengabdiannya. Kalau kita lihat dulu pemimpin-pemimpin kita itu masih muda-muda semua, pemimpin-pemimpin Republik dulu," jelas dia.
"Bukan tua atau muda. Tapi yang penting pengabdiannya," ucapnya.
Menanggapi pernyataan Prabowo yang mendukung maju di Pilgub 2024, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengucapkan terima kasih.
"Matur nuwun untuk doa dan dukungannya. Tadi cuma obrolan santai saja," ujar dia.
Baca Juga:Kurangi Kemacetan, Pemprov DKI Akan Tutup 27 Jalur Putar Balik di Jakarta
Ketika ditanya apakah ada masukan dan nasehat khusus dari Prabowo, Gibran menjawab ada. Hanya saja enggan menjelaskan masukan-masukan tersebut.
"Ya, pasti dong. Beliau kan salah satu guru dan mentor juga,"tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto