Gibran Tak Ingin Disebut Punya Akses Langsung ke Presiden Jokowi, Warganet Sentil Agus Harimurti Yudhoyono

Warganet mencoba memberi saran kepada Gibran untuk memanfaatkan kedekatan dengan Presiden Jokowi untuk mengatasi tunawisma di Kota Solo.

Ronald Seger Prabowo
Selasa, 20 September 2022 | 17:00 WIB
Gibran Tak Ingin Disebut Punya Akses Langsung ke Presiden Jokowi, Warganet Sentil Agus Harimurti Yudhoyono
Presiden Joko Widodo (kedua kanan) bersama putranya Gibran Rakabuming Raka (kanan). [ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/hp]

SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Solo Gibran Rakabuming merupakan putra sulung Presiden Joko Widodo.
 
Oleh karena itu masih ada sebagian pihak yang menganggap bahwa Gibran mempunyai jalur khusus untuk berkomunikasi langsung dengan presiden.
 
Sebagaimana salah seorang warganet yang mencoba memberi saran kepada Gibran untuk memanfaatkan hal tersebut untuk mengatasi tunawisma di Kota Solo.
 
"Jenengan walikota yang punya akses langsung ke Presiden mas, bisa dimanfaatkan untuk hal-hal begini barangkali, nyuwun sewu," tutur akun twitter @herwatoe pada Sealas, (20/9/2022).
 
Menanggapi hal itu, Gibran menegaskan bahwa hubungan darah atau keluarga tidak bisa disangkut pautkan dengan pekerjaan mereka sebagai pejabat publik.
 

"Gak ada hubungannya dengan presiden,'' tegas Gibran melalui twitter pribadinya.
 
''Saya bisa tangani sendiri," lanjutnya.
 
Sontak saja, sikap Gibran itu pun menuai pujian dari warganet.
 
"Mantap Mas @gibran_tweet menunjukkan sadar sebagai seorang anak tidak harus selalu berlindung diketiak orang tua walau dengan mudah bisa dilakukan. Salut Mas Wali," ucap akun @******ne.
 
"Mantul namanya juga bukan sekolah tapi pemimpin. Bapak ya bapak kalo waktunya bapak waktunya pemimpin ya tugas seorang pemimpin bukan seorang anak ataupun hubungan antara anak dan bapak," kata akun @*****ti.
 
Lantas ada juga warganet yang menyentil putra mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti.
 
"Colek anak pepo ah @AgusYudhoyono," tulis akun @******8c.
 
"Wela kok malah diumpan lambung kesana sih, wkwkwkwk," sahut akun @*****oe.

Kontributor : Sakti Chiyarul Umam

Baca Juga:Connie Desak Presiden Tindak Tegas Jenderal Dudung: Kalau di Luar Negeri Sudah Dihukum Mati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak