Bobol Data-data Penting, Aksi Bjorka Disorot Pengacara: Saya Yakin Dia Akan Jadi Pahlawan

Melalui akun twitternya, Bjorka berani membobol data-data penting masyarakat Indonesia berupa NIK, nomor handphone berserta alamatnya.

Ronald Seger Prabowo
Senin, 12 September 2022 | 13:05 WIB
Bobol Data-data Penting, Aksi Bjorka Disorot Pengacara: Saya Yakin Dia Akan Jadi Pahlawan
Ilustrasi hacker paling ditakuti dunia. (pixabay.com)

SuaraSurakarta.id - Jagat media sosial saat ini tengah dihebohkan dengan kemunculan diduga hacker yang bernama Bjorka.

Melalui akun twitternya, Bjorka berani membobol data-data penting masyarakat Indonesia berupa NIK, nomor handphone berserta alamatnya.

Bahkan data-data lembaga tinggi negara serta para pejabat Kominfo, BIN, KPU, Erick Thohir, Puan Maharani, mantan Danjen Kopassus Mayor Jenderal Muchdi Purwopranjono turut dibobol oleh Bjorka.

Aksi Bjorka tersebut pun mendapat perhatian dari seorang pengacara melalui akun TikTok @kokojosephirianto.

Baca Juga:Menkominfo Johnny Ganti Nomor Khusus Usai Diretas, Ketahuan Lagi Sama Bjorka, Langsung Diledek

"Saya sedang mencari kesalahan hacker Bjorka. Sampai hari ini data dari medsos yang saya dapat yang dibocorkan adalah data pelanggan indihome, data registrasi sim card, pemilih KPU, data dalang pembunuhan munir, dan lain-lain," ucap pengacara tersebut.

Tak dipungkiri aksi Bjorka itu, menurut pengacara ini cukup membuat pemerintah Indonesia saat ini kalang kabut.

"Namun saya tertarik dengan reaksi pemerintah yang terlihat ketar-ketir. Biasaya orang yang takut itu ada sesuatu keburukan yang disembunyikan," ungkapnya.

Dengan kehadiran Bjorka, pengacara ini berharap dia bisa membantu membongkar kasus-kasus besar di Indonesia.

"Jika Bjorka tidak tertangkap, saya yakin dia akan jadi pahlwan yang akan membongkar semua kebusukan yang tertutup. Bahkan akan membantu membongkar kasus-kasus besar di Indonesia," katanya.

Baca Juga:Data Pribadi Luhut Binsar Pandjaitan Dibongkar Bjorka, Ternyata Baru 2 Kali Vaksin

"Apakah mungkin dia adalah jawaban doa rakyat agar Indonesia menjadi lebik baik?," sambungnya.

Pernyataan pengacara itu sontak saja langsung diserbu komentar warganet. Banyak dari mereka ramai memuji keberanian Bjorka.

"Era baru telah dimulai," kata akun @sy_2**.

"Bjorka ibarat Robin hood ya untuk rakyat Indonesia. Bjorka jaya, jaya, jaya," tutur akun @lloi**.

"Bjorka colabs bareng opposite please," ucap akun @vt.random**.

"Ayo Bjorka gunakan keahlianmu untuk kebaikan," sahut akun @s_ganteng**.

"Semoga semua menjadi terang," tandas akun @idafarida**.

Kontributor : Fitroh Nurikhsan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak