Sejak diluncurkan tahun 2017 lalu, mobil listrik ini telah menorehkan prestasi baik Internasional maupun nasional.
Mobil listrik ini jadi pendatang terbaik di event international Award, Econo Move di Akita Jepang. Meraih juara 2 di konteks mobil hemat energi tahun 2020 yang diselenggarakan pusat prestasi nasional yang diselenggarakan Kementerian pendidikan dan kebudayaan.
"Sudah beberapa kali mengikuti perlombaan. Hasilnya pun tidak mengecewakan," terang dia.
Sementara itu saat acara expo UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) Masa Ta'aruf dan Penyambutan Mahasiswa Baru (Masta-PMB) di Edutorium KH. Ahmad Dahlan, UMS, Sabtu, (27/08/2022). Rektor UMS, Sofyan Anif, memasuki gedung edutorium
menaiki mobil listrik Ababil Evo III ini.
"Saya menuju ke gedung ini merasa sangat bangga, terharu sekali ada satu tim dari mahasiswa ketemu saya, Pak Rektor ini kami membuat mobil listrik," papar dia.
Sofyan Anif mengatakan, ketika sekarang semua sumber daya emisi semakin habis, maka sebagai perguruan tinggi harus berfikir.
Jadi ini Mahasiswa teknik merancang sebuah mobil listrik, tipe prototipe yang bernama ababil evo generasi 3, dirancang oleh tim ECRC.
"Mobil listrik ini akan ikut pada kompetisi tingkat nasional tahun 2022 diselenggarakan oleh pusat prestasi nasional pada bulan november di kota Surabaya. Sudah menorehkan prestasi yang membanggakan di lomba nasional atau internasional," tandasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Baca Juga:Gowes Virtual Muktamaride Ramaikan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah