Striker Liga Inggris Eks Pesakitan Timnas Indonesia U-23 Jadikan Son Heung-min Sebagai Panutan, Ini Sosoknya

Striker Tottenham Hotspur Son Heung-min yang memenangkan Golden Boot Liga Premier usai mencetak 23 gol sepanjang musim.

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 26 Mei 2022 | 07:10 WIB
Striker Liga Inggris Eks Pesakitan Timnas Indonesia U-23 Jadikan Son Heung-min Sebagai Panutan, Ini Sosoknya
Penyerang Tottenham Hotspur, Son Heung-min memberikan aplaus pada suporter usai laga Liga Inggris kontra Newcastle United di Tottenham Hotspur Stadium, London, Senin (4/4/2022) dini hari WIB. [AFP]

SuaraSurakarta.id - Striker Tottenham Hotspur Son Heung-min yang memenangkan Golden Boot Liga Premier usai mencetak 23 gol sepanjang musim.

Prestasi itu membuat penyerang Wolverhampton Wanderers asal Korea Selatan, Hwang Hee-chan angkat topi bahkan menjadikan Son sebagai panutan.

Sebagai pengingat, Hwang Hee-chan merupakan eks striker Timnas Korea Selatan U-19 yang jadi pesakitan Timnas Indonesia U-19.

Saat itu, Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan menang 3-2 daga terakhir penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, 12 Oktober 2013 silam.

Baca Juga:Ukir Sejarah, Son Heung-min Jadi Pemain Asia Pertama yang Raih Golden Boot Liga Inggris

"Setiap kali saya melihat dia, itu memotivasi saya untuk bermain sebaik dia. Dan saya senang kalau terus semakin baik dan menyaingi rekornya. Saya kira banyak pemain sepak bola menganggap Heung-min panutan mereka, dan saya sangat menghormatinya sebagai sesama atlet," kata Hwang Hee-chan dilansir dari ANTARA, Rabu (25/5/2022).

Pemain Korea Selatan Hwang Hee-chan berharap penampilan striker Tottenham Hotspur Son Heung-min yang memenangkan Golden Boot Liga Premier dapat menginspirasinya dalam meningkatkan level permainannya ke tingkat yang sama setelah menjalani musim pertamanya yang tidak konsisten bersama Wolverhampton Wanderers.

"Saya bangga dengan caranya mewakili negara, ketika hanya ada sedikit pemain Asia (di Liga Premier)," ujar Hwang.

Hwang mencetak empat gol dalam enam pertandingan liga pembukanya untuk tim asuhan Bruno Lage dan ini memicu Wolves mempermanenkan dia Januari silam, tetapi penyerang ini hanya bisa mencetak satu gol selama sisa musim.

"Semua atlet mengalami kemerosotan, dan cara Anda mengatasi hal itu sangatlah penting," kata Hwang.

Baca Juga:3 Pilihan Bek Kiri yang Bisa Jadi Opsi Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Asia 2023

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak