Terbang ke Belanda, PSSI Berburu Pemain Naturalisasi untuk Timnas Indonesia

PSSI temui calon pemain naturalisasi untuk TIMNAS Indonesia

Budi Arista Romadhoni
Jum'at, 15 April 2022 | 12:35 WIB
Terbang ke Belanda, PSSI Berburu Pemain Naturalisasi untuk Timnas Indonesia
Calon pemain TIMNAS Indonesia dari Belanda. [Dok PSSI]

SuaraSurakarta.id - Upaya memajukan prestasi Tim Nasional (Timnas) Indonesia terus dilakukan oleh PSSI. Selain mencari pemain berbakat, bergerilya dalam mendapatkan pemain naturalisasi juga dilakukan. 

Menyadur dari situs resmi PSSI, Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Hasani Abdulgani dan utusan PSSI, Hamdan Hamedan yang berada di Belanda sudah melakukan pertemuan dengan sejumlah pemain.

Hasani dan Hamdan mendapat mandat dari Ketua Umum, Mochamad Iriawan untuk menjalankan tugas ini. Mereka juga membawa berkas-berkas yang harus ditandatangani oleh pemain.

"PSSI serius mengawal proses naturalisasi pemain yang sebelumnya sudah kami ajukan ke pemerintah sesuai dengan permintaan pelatih Shin Tae-yong. Utusan PSSI yakni Hasani dan Hamdan terus memberikan update dan laporan kepada kami setiap harinya,” kata Iriawan dikutip dari pssi.org Jumat (15/4/2022).

Baca Juga:Termasuk di Stadion Manahan, Menpora Minta Suporter Sukseskan Piala Dunia U-20 Tahun Depan

Ketum PSSI juga sudah melakukan kontak video call dengan calon pemain-pemain naturalisasi ini. Para pemain tampak sangat bersemangat dan antusiasi berbicara dengan Ketua umum.

"Perkembangan terbaru utusan PSSI telah bertemu dengan Jim Croque, Ivar Jenner, dan Shayne Pattynama bersama keluarga mereka setelah sebelumnya sudah bertemu dengan Sandy Walsh dan Jordy Amat. Semoga proses naturalisasi pemain yang diharapkan berjalan lancar dan segera bergabung bersama Timnas Indonesia," tambah Iriawan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak