SuaraSurakarta.id - GPH Paundrakarna Jiwa Suryonegoro buka-bukaan semapt bertemu KGPAA Mangkunegara X Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo.
Pertemuan kakak adik tersebut digelar di lantai 30 Hotel Alila Solo. Ada beberapa pembahasan yang dibicarakan oleh kedua anak KGPAA Mangkunegara IX pada pertemuan tersebut.
Gusti Paundra bahkan memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-25 kepada Gusti Bhre.
Cucu proklamator Ir Soekarno itu juga memberikan hadiah batik hasil karyanya dengan motif Garuda Yeksa kepada adiknya.
Baca Juga:Pura Mangkunagran Bakal Jadi Ruang Publik, Ini Rencana KGPAA Mangkunegara X
"Kemarin saya ngasih batik motif Garuda Yeksa. Beliau senang, saya berikan batik sarimbit buat Gusti Sura juga adiknya," ujar Gusti Paundra saat ditemui di Balai Kota Solo, Kamis (31/3/2022).
Pada pertemuan dengan adiknya, ada beberapa yang dibicarakan. Ada curahan hati, kemudian pesan seorang kakak buat adiknya.
"Macam-macam kemarin, soal curahan hati. Juga pesan dari seorang kakak, kurang lebihnya begitu," ungkap dia.
Saat pertemuan kemarin tidak hanya antara Gusti Paundra dan Gusti Bhre saja. Tapi juga ada saudara yang lain dan sejumlah sentono juga.
"Pertemuan itu sudah dijadwalkan tapi saya direh-reh, ayo kalau mau ketemu. Kalau enggak, ya ketemu di pura saja. Pertemuannya pekan kemarin," tandasnya.
Baca Juga:Pamedan Mangkunegaran Dibersihkan, Gibran dan Gusti Bhre: Akan Dijadikan Publik Space
Paunda menambahkan, ke depannya nanti akan ada pameran-pameran batik Pura Mangkunegaran dan batik keris.
"Insya Allah, dari pembicaraan awal kemarin memang mengarah kesitu. Untuk konsep, di Mangkunegaran saya ikut aja dengan agenda dan dawuh dari Mas Mangku," katanya.
Gusti Paundra pun siap membantu untuk mengenalkan dan mengembangkan Pura Mangkunegaran. Hanya saja untuk melangkah ke sana arahan dan dawuh dari Gusti Bhre bagaimana.
"Sebagai Pangeran Sepuh, saya juga ada idealisme sendiri. Tapi saya nunggu dawuh dari beliaunya," sambung dia.
Diakuinya, belum ada tugas khusus dari KGPAA Mangkunegara X untuk Pura Mangkunegaran kedepannya.
"Belum, tapi sebagai Pangeran Sepuh itu, seperti penasehatnya, atau perdana menteri. Jadi ada kelebihan dan keleluasaan untuk memberikan masukan, jangan begini, jangan begitu," jelas dia.
Gusti Paundra juga memberi pesan kepada KGPAA Mangkunegara X untuk menjadi raja yang baik.
"Saya juga beri pesan ke beliau. Kita itu satu rumah tapi tidak ketemu, yang satu ke sana, yang satu lagi ke sana. Saya masih stay di pura dan akan di sana terus," paparnya.
Saat pertemuan dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka tidak membahas soal bertemu dengan Gusti Mangku. Dari wali kota, mengajak kalau bisa ada pertemuan lanjutan dan susulan.
"Saya bilang, sering-sering ya mas. Dilain waktu nanti akan ada pertemuan lagi," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto