Cerita Penemuan Candi Asu Tol Solo-Jogja di Desa Keprabon Klaten, Kades: Tidak Bisa Tidur hingga Gelar Bancakan

Lokasi Yoni tersebut berada di tengah persawahan milik warga Desa Keprabon yang kemudian terkena proyek jalan tol.

Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 05 Maret 2022 | 17:28 WIB
Cerita Penemuan Candi Asu Tol Solo-Jogja di Desa Keprabon Klaten, Kades: Tidak Bisa Tidur hingga Gelar Bancakan
Yoni yang berada di Desa Keprabon Kecamatan Polanharjo, Klaten. [Suara.com/Ari Welianto]

Warga menyebut Yoni itu Candi Asu, karena kepalanya mirip Anjing. Tapi jika menurut penyelasan dari arkeolog, Yoni itu justru mirip Kura-kura. 

"Dari arkeolog itu dikriteriakan sebagai Yoni. Sehingga sampai sekarang menyebutnya Yoni," sambungnya.

Menurutnya, tidak ada cerita Yoni peninggalan kerajaan apa atau Desa Keprabon dulunya sebagai kawasan apa. 

Tapi menurut orang-orang itu dulu di Desa Keprabon pernah ada dua kuil. Di sini itu ada kadus, yakni Dusun Krapyak dan Dusun Kuwel.

Baca Juga:Rumah hingga Kandang Sapi Terkena Proyek Tol Solo-Jogja, Mbak Tantri Mendadak Jadi Miliader Muda

"Mungkin itu asal mulanya dari kuil itu. Tapi sekarang sudah tidak ada dan jadi rumah," imbuh dia.

Saat kasus Yoni menjadi viral, Ia pernah tidak bisa tidur selama dua hari. 

Bahkan ada di telinga ada bisikan atau teriakan tidak mau pindah atau geser dan itu membuatnya heran. Diakuinya, suaranya itu sangat jelas sekali terdengar dan dari sana (lokasi Yoni). 

"Selama dua hari saya gragapan tidak bisa tidur. Saya heran, kok bisa gitu. Akhirnya malamnya itu saya ke lokasi Yoni tidak tidur. Saya pun menggelar bancakan, setelah itu kembali normal," tandasnya.

"Percaya tidak percaya itu terjadi. Sebenarnya saya tidak percaya seperti itu, tapi ternyata ada juga," pungkas dia.

Baca Juga:Viral! Potret Siswa Berseragam SMK Kristen di Klaten Beribadah Salat Jumat, Banjir Pujian Warganet

Kontributor : Ari Welianto

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini