SuaraSurakarta.id - Timnas Indonesia akan mengawali petualangan di Grup B Piala AFF 2020 melawan melawan Kamboja di Bishan Stadium, Singapura, Kamis (9/12/2021) malam.
Skuad asuhan Shin Tae-yong tak bisa diperkuat sejumlah pemain, salah satunya winger Egy Maulana Vikri yang masih berada di klubnya, FK Senica.
Beruntung, Timnas Indonesia mendapat amunisi di lini belakang melawan Kamboja di Piala AFF 2020 setelah Elkan Baggott sudah dilepas oleh klub Liga Inggris, Ipswich Town.
Elkan bahkan siap mengisi satu pos di sektor bek tengah.
Baca Juga:5 Fakta Menarik Jelang Laga Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2020
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong meminta pemainnya untuk tidak mudah kehilangan bola dalam pertandingan perdana di Piala AFF 2020 tersebut. Ini seperti disampaikan oleh Witan Sulaeman.
Pemain Timnas Indonesia menekankan juru formasi asal Korea Selatan itu sudah memberikan banyak bekal untuk mengalahkan Kamboja. Salah satunya adalah jangan sampai mudah kehilangan bola.
"Materi latihan yang sering diberikan pelatih adalah sering passing bola, dan jangan mudah kehilangan bola,” kata Witan dilansir dari laman resmi PSSI, Kamis (9/12/2021) jelang laga perdana Piala AFF 2020.
Berikut prediksi susunan pemain Timnas Indonesia vs Kamboja di laga perdana Piala AFF 2020.
Kiper: Muhammad Riyandi
Baca Juga:Timnas Indonesia vs Kamboja, Shin Tae-yong Minta Pemain Jangan Mudah Kehilangan Bola
Belakang: Asnawi Mangkualam Bahar, Fachrudin Wahyudi Aryanto, Elkan Baggott, Pratama Arhan
Tengah: Evan Dimas Darmono, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya
Depan: Irfan Jaya, Ezra Walian, Witan Sulaeman
Pelatih: Shin Tae-yong
Itulah tadi prediksi susunan pemain Timnas Indonesia vs Kamboja di laga perdana Piala AFF 2020.