SuaraSurakarta.id - Musibah erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (4/12/2021) memantik rasa keperihatinan banyak pihak.
Berdarkan data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga Minggu (5/12/2021) pagi, sebanyak 13 orang dilaporkan meninggal dunia, 41 warga mengalami luka bakar, dan 1.000 lebih harus mengungsi.
Aksi keprihatinan dan kepedulian juga ditunjukkan suporter Persis Solo, Pasoepati Mboergadoel (Mburi Gawang Kidul).
Pasoepati Mboergadoel membuka open donasi untuk membantu dan meringankan beban warga terdampak erupsi Gunung Semeru.
Baca Juga:Tanggap Darurat Erupsi Semeru, Jokowi ke Jajaran: Kirim Bantuan Secepat Mungkin
"Donasi kita buka per hari ini hingga batas waktunya nanti kita terus berkoordinasi dengan teman-teman di lokasi," kata dedengkot Pasoepati Mboergadoel, Agus Warsoep kepada Suarasurakarta.id.
Agus menjelaskan, pihaknya terus berkoordinasi dengan tim SAR yang berada di lokasi terdampak berkaitan dengan kondisi dan kebutuhan pengungsi.
"Untuk penyaluran kita koordinasi nanti kira-kira apa yang dibutuhkan. Kebetulan teman-teman ada yang tergabung dengan relawan di sana," paparnya.
Bagi Anda yang ingin menyalurkan bantuan uang, bisa mengirimkan donasi ke rekening BCA dengan nomor 3920217086 atas nama Sri Agus, atau bisa menghubungi nomor 089673283484 (Agus Warsoep).
Baca Juga:Merinding, Arie Untung Unggah Video Erupsi Gunung Semeru: Turut Berduka