Itu untuk mengantisipasi adanya nonton bareng dan suporter yang datang ke stadion.
"Saya sudah laporan ke Pak Wakapolresta untuk mengantisipasi nonbar-nonbar," ungkapnya.
Terkait salah satu cafe yang menggelar nonbar minggu lalu sudah diberi peringatan.
"Kita kasih surat peringatan (SP) pertama. Nanti kita monitor lagi, jangan sampai terulang lagi," pungkas dia.
Ada enam tim yang bertanding Kota Solo dalam Liga 2 Grup C ini. Selain tuan rumah Persis Solo ada PSG Pati atau AHHA PS, Persijap Jepara, PSCS Cilacap, PSIM Yogyakarta, dan Hizbul Wathan.
Baca Juga:Klubnya Atta Halilintar AHHA PS Pati Keok Lagi, Kali Ini Dipecundangi PSCS Cilacap
Kontributor : Ari Welianto