SuaraSurakarta.id - Kisah mengharukan datang dari seorang penghulu ketika memberikan nasihat bijak kepada pengantin pria viral di media sosial.
Peristiwa menarik tersebut terekam dari unggahan video di akun instagram @tante_rempong_, pada Kamis (26/08/2021).
Dalam ungguhan video itu awalnya memperlihatkan suasana acara pernikahan. Menariknya sebelum akad dimulai, seorang penghulu memberikan nasihat bijak terlebih dahulu kepada pengantin pria.
Seorang penghulu yang mengenakan pakaian batik dan peci hitam ini. Mengingatkan pada pengantin pria tersebut untuk tetap berbakti pada orang tua terutama sang ibu. Setelah dirinya memiliki kewajiban menafkahi istrinya.
Baca Juga:Viral Baju Barista Starbucks di China Bikin Geger, Publik: Udah Kayak Lab Kimia
"Cah ganteng, pengen kaya? Sukalah membuka tangan ibumu. Karena ditangan ibumu ada sumber rezekimu. Semakin engaku sering membuka tangan ibumu, semakin terbuka lebar pintu rezekimu," ujar sang penghulu tersebut.
"Semakin banyak engkau memberi ibumu, maka semakin banyak pula Allah memberikan rezeki padamu. Kesimpulan jangan bakhil kepada bapak dan ibumu," tambahnya.
Lebih lanjut, penghulu ini menceritakan bagaimana pengorbanan seorang ibu dalam mendidik dan membesarkan anak-anaknya.
"Pengorbanan dan rasa sayang seorang ibu tidak bisa digantikan oleh apapun. Sebelum kamu lahir, ibumu telah memanjatkan doa-doa yang terbaik untuk kamu," ungkapnya.
Adapun suasana dalam video itu nampak wajah keluarga besar maupun pengantin pria itu terlihat berkaca-kaca ketika mendengarkan nasihat yang menyentuh kalbu tersebut.
Baca Juga:"Tips" Jadi Orang Kaya, Nasihat Penghulu ke Pengantin Ini Bikin Terharu
Video yang telah ditonton lebih dari ratusan ribu itu langsung mematik sorotan warganet. Tak sedikit dari warganet ikut sedih saat mendengar nasihat penghulu tersebut.
"Valid nih... para istri, izinkan suami berbakti pada orang tua," ujar akun @ryan**.
"Paling tidak bisa tahan air mata, kalau tentang ibu.. sehat selalu untuk ibukuu," cetus akun @decdy**.
"MasyaAllah merasa dinasehatin juga," tutur akun @dyhr**.
"Bener semua apa yang dikatakan bapak itu," timpal akun @waone**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan