SuaraSurakarta.id - Ketua DPR RI Puan Maharani dijadwalkan akan melakukan kunjungan kerja di Solo pada hari ini Sabtu (12/6/2021).
Puan Maharani akan tiba di Bandara Adi Soemarmo Solo Sabtu siang ini dan disambut empat kepala daerah.
Dilansir dari Solopos.com, Puan Maharani diagendakan akan meninjau sejumlah lokasi dan menghadiri sejumlah acara. Ketua DPR itu akan tiba di Solo pada pukul 13.25 WIB.
Politikus PDIP itu akan tiba di Solo bersama rombongan. Puan akan didampingi Wakil Ketua Komisi IX DPR Charles Honoris dan Wakil Ketua Komisi XI DPR Dolfie O.F.P.
Baca Juga:Rekaman 'Siapa Pun Capresnya, Puan Maharani Wakilnya' Bocor, Politisi PDIP Murka
Di Bandara Adi Soemarmo, Puan Maharani akan disambut sejumlah tokoh yaitu Ketua Fraksi PDIP DPR Utut Adianto dan Sekretaris Fraksi PDIP DPR Bambang Wuryanto atau yang akrab disapa Bambang Pacul.
Ada pula empat kepala daerah di Soloraya yang akan menyambut Ketua DPR Puan Maharani saat melakukan kunker ke Solo.
Empat kepala daerah itu adalah Wali Kota Solo Gibran Rahabuming Raka, Bupati Sukoharjo Etik Suryani, Bupati Boyolali Said Hidayat, dan Bupati Klaten Sri Mulyani.
Yang menarik, tidak ada nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam daftar pejabat yang akan hadir dalam kunker tersebut.
Vaksinasi di Soloraya
Baca Juga:Puan Maharani: Saya Enggak Pernah Bisikin Ketua Umum PDIP Soal Urusan Partai
Sebelumnya, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, di Kantor Kecamatan Pasar Kliwon, Kamis (10/6/2021), mengonfirmasi rencana kedatangan Puan ke Solo.
- 1
- 2