SuaraSurakarta.id - Warga Parangjoro, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo digegerkan seorang tukang cukur berinisial M (41) yang ditemukan meninggal dunia, Senin (25/1/2021) pagi.
Dilansir dari Solopos.com--jaringan Suara.com, penemuan mayat berawal dari informasi salah satu tetangga korban yang curiga lantaran tidak melihat M pada pagi hari. Padahal biasanya tukang cukur di Grogol itu selalu bangun pukul 05.30 WIB. Namun hingga pukul 07.00 WIB, korban tak terlihat sama sekali.
"Namun lantaran merasa curiga, beberapa tetangga mencoba mengetuk pintu tempat cukur tersebut," kata Kapolsek Grogol, AKP Abipraya kepada Solopos.com.
"Berulang kali diketuk tak ada respon. Sampai warga membuka paksa pintu dan menemukan korban meninggal dunia di tempat yang biasa digunakan untuk tidur," paparnya.
Baca Juga:Tega! Punya Istri dan 2 Anak, Pria Sukoharjo Malah Perkosa Bocah 12 Tahun
Warga kemudian melaporkan penemuan jasad M tersebut ke Polsek Grogol. Aparat Polsek Grogol bersama Babinsa, Camat, lurah serta Puskesmas mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Dari hasil olah TKP dan identifikasi korban tidak ditemukan barang yang hilang, serta kerusakan di tempat usahanya.
Selain itu ditubuh korban juga tidak ditemui adanya tanda-tanda kekerasan. Dikatakannya, dari keterangan keluarga tukang cukur di Grogol itu memiliki riwayat sakit jantung dan darah tinggi.
"Jasad korban dievakuasi oleh petugas dengan menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap. Korban murni meninggal dunia karena sakit karena tidak ditemukan bekas penganiayaan," katanya.
Jasad korban selanjutnya diserahkan ke pihak keluarga dan dimakamkan di makam keluarga di Sukoharjo.