Budi Arista Romadhoni
Kamis, 08 Januari 2026 | 20:41 WIB
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep saat memberikan arahan di rakorwil PSI Jateng di The Sunan Hotel Solo. [Suara.com/Ari Welianto]
Baca 10 detik
  • Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menargetkan kemenangan mutlak PSI di Jawa Tengah pada Pemilu 2029 mendatang.
  • Pernyataan tersebut disampaikan saat Rakorwil PSI Jateng di Solo pada Kamis, 8 Januari 2026.
  • PSI menargetkan perolehan anggota DPRD terisi di seluruh kabupaten/kota se-Jawa Tengah pada pemilu mendatang.

SuaraSurakarta.id - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menegaskan PSI menang mutlak di Jawa Tengah (Jateng) pada Pemilu 2029 mendatang.

Ini disampaikan Kaesang dihadapan ratusan kader PSI di Rakorwil PSI Jateng di The Sunan Hotel Solo, Kamis (8/1/2026).

"Pemilu 2029, Jawa Tengah kandang Gajah. Wes ora sah kandang-kandang sing liyane, tempatnya Gajah sekarang di sini ya. PSI hadir untuk masyarakat Jawa Tengah," terangnya, Kamis (8/1/2026).

Kaesang menjelaskan target nasional pelan-pelan, saat ini sedang mengadakan rakorwil di seluruh Indonesia.

"Kami akan menanyakan masing-masing ketua soal target sampai di mana. Untuk Jateng sudah jelas semua target menang untuk di 2029 nanti," ungkap dia.

"Untuk target nasional pelan-pelan, sabar, ini kan satu-satu dulu. Ini kan baru Jateng, nanti habis ini di Jogja terus Jawa Timur. Nanti semua akan  terangkum jadi satu di rakernas di Makasar," katanya.

Kaesang menegaskan akan menjadikan Jateng sebagai kandang Gajah. Ini supaya lebih banyak masyarakat lagi mendapatkan manfaat dari PSI.

"Targetnya kita ini akan menjadikan Jateng kandang Gajah, supaya lebih banyak lagi masyarakat mendapatkan manfaat dari PSI," tandas Putra bungsu Presiden ke-7 Jokowi ini.

Kaesang juga mentargetkan anggota DPRD dari PSI bisa terisi di semua kabupaten/kota di Jateng. Karena saat ini baru ada 12 anggota DPRD dari PSI baik di provinsi maupun kabupaten/kota.

Baca Juga: Kader PSI Dapat Arahan dari Jokowi di Bali, Ini Komentar Astrid Widayani

"Di sini (Jateng) ada 12 anggota dewan. Dari Solo ada 5 anggota dewan, Kota Semarang ada 5 anggota dewan juga, sedangkan DPRD Provinsi ada 2 orang. 12 orang ini untuk Jateng masih terlalu kecil, jadi saya minta tolong di 2029 atau nggak tahu apakah nanti pemilihan di 2031, saya minta tolong provinsi maupun kabupaten/kota harus terisi di seluruh kabupaten/kota ya," papar dia.

"Target di provinsi itu 17 anggota, kalau di kabupaten/kota minimal satu fraksi. Dulu PSI di Kota Solo hanya satu anggota dewan saja, tapi di 2024 kemarin alhamdulillah dapat 5 anggota dewan, dan Mas Bilal jadi pimpinan DPRD Kota Solo," lanjutnya.

Kaesang mengatakan sekarang PSI punya Wakil Wali Kota Solo Astrid Widayani. Berharap di pemilu selanjutnya bakal banyak pemimpin-pemimpin yang muncul dari PSI.

"Saya minta tolong, sanggup semua ya. Sanggup ya," pungkas dia.

Kontributor : Ari Welianto

Load More