Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Minggu, 27 April 2025 | 21:35 WIB
Pebasket Bali United Basketball Xavier Cannefax melakukan lemparan bebas pada laga pekan ke-12 IBL 2025 di GOR Purna Krida, Kabupaten Badung, Bali, Minggu (27/4/2025). ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

SuaraSurakarta.id - Kesatria Bengawan Solo (KBS) tampil spartan saat dijamu tuan rumah Bali United Basketball.

Hasilnya, tim tamu menang telak dengan skor 94-60 pada pertandingan pekan ke-12 Indonesian Basketball League atau IBL 2025 di GOR Purna Krida, Kabupaten Badung, Bali, Minggu (27/4/2025)malam.

Melansir ANTARA, sejak quarter pertama hingga keempat, tim tamu tidak memberikan kesempatan kepada tim tuan rumah untuk unggul.

Tim tuan rumah Bali United Basketball sempat menyamakan kedudukan 10-10 pada quarter pertama setelah Cannefax menyumbangkan satu poin untuk lemparan bebas.

Baca Juga: Efri Meldii Bongkar Kunci Kemenangan Kesatria Bengawan Solo atas Borneo Hornbills

Namun, tim asal Solo, Jawa Tengah menutup babak pertama dengan keunggulan skor 18-14.

Memasuki quarter kedua, tim tamu asuhan pelatih kepala Milos Pejic itu bermain agresif dan terus mengumpulkan poin demi poin.

Tercatat tim Bali dengan julukan Tridatu Warriors itu tertinggal jauh dan mengumpulkan total 13 poin pada quarter kedua.

Sedangkan, KBS nyaris mengumpulkan dua kali lipat yakni 24 poin dan menutup babak kedua dengan skor 42-27.

Setelah kedua tim turun minum, tim tuan rumah berupaya mengejar ketertinggalan dengan mengumpulkan total 23 poin pada quarter ketiga dan KBS mengumpulkan 26 poin.

Baca Juga: Impresif! Kesatria Bengawan Solo Kalahkan Tuan Rumah Borneo Hornbills

Meski begitu, KBS tetap unggul pada babak ketiga dengan skor 68-50.

Load More