SuaraSurakarta.id - Dalam menyambut bulan suci Ramadan, banyak kegiatan positif sekaligus mencari keberkahan selama puasa.
Termasuk yang dilakukan komunitas Free Fire Soloraya yang menggelar turnamen Ramadan BOOYAH Free Fire di Solo Technopark, Minggu (9/3/2025).
Ketua Komunitas Free Fire Soloraya, Rino Dwi Ristiyanto atau yang akrab disapa Drist menjelaskan, agenda itu termasuk dalam program Garena Free Fire Indonesia di bulan suci Ramadan.
"Ajang kompetisi ini memberikan kesempatan bagi para pemain Freefire untuk bersaing, menunjukkan keterampilan, dan meraih kemenangan dalam suasana yang penuh kebersamaan," ungkap dia.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Kota Solo Senin 10 Maret 2025, Disertai Bacaan Niat Puasa Ramadan
Untuk Kota Solo, lanjut dia, ada 75 tim yang mengikuti turnamen tersebut dengan peserta 300 player. Menurutnya, peserta datang dari Solo, Karanganyar, Yogyakarta hingga Salatiga.
"Tidak hanya Solo, tapi peserta dari wilayah sekitar juga ikut. Free Fire kan basisnya di grup Whastsapp ya setiap info, sehingga setiap tahun peserta bisa bertambah," jelas dia.
Dia memaparkan, Ramadan BOOYAH 2025 diselenggarakan di 72 kota di Indonesia, salah satunya Kota Solo.
Drist memaparkan, kegiatan sosial ini juga sebagai langkah untuk mengikis stigma negatif pemain game online yang dianggap banyak membuang waktu.
Menurutnya, rangkaian event tidak hanya sebatas turnamen. Melainkan juga bagi-bagi takjil, setor hafal Alquran hingga buka puasa bersama.
Baca Juga: Nekat Balap Liar di Bulan Ramadan, Polres Sukoharjo Amankan 38 Motor dan 44 Pemuda
"Untuk buka puasa terbuka anggota komunitas Free Fire Soloraya," paparnya.
Berita Terkait
-
Tempat Bukber Hemat di Surabaya, Harganya Mulai Rp 10 Ribuan Saja
-
Link Resmi Download Free Fire MAX APK, Coba Karakter Gratis Lebih Awal dari Player Lain
-
Lebih dari 30 Tahun Berbuka di Sini! Kisah Jamaah Setia Iktikaf di Masjid Al-Azhar
-
Cerita Ucie Sucita Berburu Berkah Ramadan dengan Itikaf di Masjid
-
Lawan Asam Lambung Saat Puasa: Cuma 1 Menit dengan Hotto Purto!
Terpopuler
- Sejak Dulu Dituntut ke Universitas, Kunjungan Gibran ke Kampus Jadi Sorotan: Malah Belum Buka
- Maharani Dituduh Rogoh Rp 10 Miliar Agar Nikita Mirzani Dipenjara, Bunda Corla Nangis
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Kini Ngekos, Nunung Harus Bayar Cicilan Puluhan Juta Rupiah ke Bank
- Maharani Kemala Jawab Kabar Guyur Rp10 Miliar Biar Nikita Mirzani Ditahan: Kalian Pikir Gak Capek?
Pilihan
-
Steve Saerang: Revolusi AI Setara Penemuan Mesin Uap!
-
Prediksi Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia: Emil Audero-Ole Romeny Saling Sikut?
-
Naturalisasi Emil Audero Cs Dapat Kritik Pedas, Erick Thohir Disebut Absurd
-
Cetak Sejarah, Yokohama Marinos Bangga Sandy Walsh Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Maarten Paes Gabung Timnas Indonesia, FC Dallas: Garuda Memanggil!
Terkini
-
Bocah 15 Tahun Dijadikan PSK di Gunung Kemukus, Satu Mucikari Diciduk
-
Imbas THR Terhutang, Komisi IX DPR Minta Pemerintah Tegas ke PT Sritex
-
Persis Solo Tak Pantas Degradasi
-
Pembobol ATM Lintas Provinsi Terungkap, Pelaku Beraksi Puluhan Kali, Begini Modusnya
-
Atlet Taekwondo Pelajar Asal Boyolali Tewas, Diduga Dihajar Fisik Saat Puasa