SuaraSurakarta.id - Kapolresta Solo Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo mengimbau suporter Persebaya Surabaya atau Bonek tidak menghadiri laga Persis Solo melawan Persebaya di Stadion Manahan, Jumat (7/2/2025) malam.
Polisi mengajak suporter untuk mematuhi peraturan yang telah ditetapkan oleh PSSI mengenai larangan suporter tim tamu hadir di stadion.
"Ini berkaitan dengan peraturan yang berlaku, yang mengharuskan tim tamu untuk tidak membawa suporter pada pertandingan di wilayah yang menjadi tuan rumah," kata Kombes Pol Catur melansir ANTARA, Kamis (6/2/2025).
Terkait dengan hal itu, Kapolresta menekankan pentingnya kerja sama yang baik antara suporter, pihak keamanan, dan penyelenggara pertandingan untuk memastikan kelancaran acara.
Baca Juga: Cetak Brace ke Gawang Persija, Gelandang Rp 3,4 Miliar Persis Solo Mulai Nyetel?
"Sekali lagi kami mengajak untuk mematuhi peraturan yang masih berlaku dari PSSI yang menetapkan tidak ada suporter tim tamu yang hadir," jelas dia.
Dikatakan bahwa dukung terhadap tim kesayangan tetap dapat dilakukan tanpa harus hadir di stadion.
"Apalagi, dengan perkembangan teknologi yang memungkinkan suporter untuk menyaksikan pertandingan melalui siaran langsung atau platform digital lainnya," paparnya.
Ditegaskan pula bahwa aturan tersebut diberlakukan demi menjaga ketertiban dan keamanan.
"Selain itu, juga untuk menghindari potensi kerusuhan atau bentrokan yang mungkin terjadi antara suporter yang berbeda," ucap dia.
Baca Juga: Sudah Diingatkan Suara.com, Ong Kim Swee Frustasi Persis Solo Kena Kartu Merah Lagi
Untuk mengantisipasi kehadiran suporter bonek, pihaknya sudah berkolaborasi dengan polres jajaran se-Solo Raya untuk melakukan penyekatan di wilayah perbatasan.
"Penyekatan di wilayah batas ini untuk menghalau suporter bonek yang masih nekat hendak menuju ke Kota Solo," katanya.
Berita Terkait
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Hattrick Lawan Persis Solo, 3 Pemain Timnas Indonesia yang Posisinya Bisa Digantikan Yakob Sayuri
-
Performa Gemilang Rayhan Hannan, Kode Keras untuk Gerald Vanenburg?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang