SuaraSurakarta.id - Menyambung safari blusukannya, Respati Ardi, calon Wali Kota Solo nomer urut 2 ditemani oleh sang istri, Vennesa Winestasia, mengunjungi Kampung Tegalharjo, Jebres, Solo, Senin (27/10/2024).
Sejumlah UMKM milik warga juga terlihat berjejer rapi di pinggir gang tempat Respat lewat. Dengan harap, calon Wali Kota Solo nomer urut 2 itu memborong dagangan mereka.
"Ini kemarin dikasih tau sama pemuda sini, kalau Pak Respati mau datang. Kami inisiatif memamerkan beberapa produk UMKM kecil-kecilan kami ini. Ya, semoga nanti diborong semua sama Pak Respati, biar balik modal,” ungkap salah satu warga, Cici sebelum Respati tiba.
Respati bersama istri tiba dengan semangat dan senyum merekah untuk berjumpa dan menyapa warga Tegalharjo.
Baca Juga: Tak Akan Libatkan Jokowi Berkampanye, Respati Ardi: Beliau Ingin Istirahat, Saya Hormati
"Mohon doa restu dan dukungannya agar bemanfaat untuk warga Kota Solo nggih Ibu," ujar Respati turut memperkenalkan sang istri saat menyalami warga yang dilewatinya.
Di lokasi acara, ratusan warga sudah tidak sabar ingin bertemu dengan Ketua HIPMI tersebut, meneriakkan yel-yel dengan lantang. “PILIHAN KAMI? RESPATI-ASTRID!” “RESPATI-ASTRID? PASTI MENANG!” “PASTI? MELANJUTKAN!”
Saat mendekati warga, Respati yang melihat sederet UMKM berjejer sontak mempersilakan warga menikmati makanan secara gratis.
"Sebelum dimulai acaranya, ini karena acara santai, jadi kita santai mawon nggih. Monggo kalau ada yang mau jajan, silakan ambil nggih Ibu-ibu. Gratis untuk semuanya!," seru Respati.
Mendengar hal tersebut, warga sontak berebut untuk menikmati bakso, soto dan sejumlah makanan lainnya.
Baca Juga: Jagongan dengan Warga Panularan, Respati Ardi Sampaikan Pesan Gibran Soal Kantin Sehat, Apa Itu?
"Alhamdulillah wali kotaku ora pelit!” Celetuk salah seorang warga yang kegirangan mendapatkan satu mangkuk bakso. Acara dimulai dengan sambutan tokoh masyarakat dan dilanjutkan oleh Respati.
Saat memperkenalkan dirinya, Respati memohon izin kepada tokoh masyarakat dan seluruh warga untuk melakukan live streaming di akun instagram pribadinya.
"Mohon izin ini saya live streaming nggih, agar Ibu-ibu yang datang hari ini, dan kampung Tegalharjo lebih terkenal lagi," ujar Respati disetujui warga. Warga semangat melambaikan tangan pada kamera handphone yang dipegang Respati.
Respati menegaskan untuk menambahkan dana insentif kepada Kader PKK dan juga Posyandu. Tidak hanya dana insentif untuk pahlawan masyarakat, tetapi juga mewujudkan lingkungan sehat dengan menuntaskan program RTLH.
"Kami juga akan menciptakan Puskesmas yang lebih prima jadi bisa rawat inap, seperti layanan rumah sakit. Jadi, nanti kalau sakit seperti diare atau muntaber, tidak perlu ke rumah sakit besar," jelas Respati disahut tepuk tangan warga yang sangat mendukung programnya.
Bertemu Purwanto, seorang tunanetra yang bekerja sebagai tukang pijat. Respati turut didoakan oleh Purwanto secara langsung. Istri dari Respati, Vennesa tampak senang dan menikmati acara demi acara sang suami.
"Senang bisa menemani suami hari ini, menyenangkan sekali ternyata. Sungguh pengalaman yang luar biasa bisa melihat secara langsung antusias warga. Mungkin saya akan lebih sering mengikuti kegiatan suami saya," pungkas Vennesa sebelum meninggalkan lokasi acara.
Berita Terkait
-
Beli Bawang Sekilo, Begini Reaksi Emak-emak Lihat Gibran Blusukan ke Pasar Kahayan Kalteng
-
Blusukan di Lebak, Ade Sumardi Disambut Ratusan Warga Kampung Cibilik dan Cikeris
-
Selama Ini Cuma Lihat di TV, Emak-emak Langsung Curhat saat RK Blusukan di Jaktim: Cucu 2 Belum Dapat KJP, Saya Bingung
-
Pramono Anung Blusukan ke Utan Kayu, Emak-emak: Menang Satu Putaran Pak!
-
Potret Ridwan Kamil Sapa Warga di Pancoran
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Momen Blusukan Bareng Erick Estrada, Respati Ardi Sampaikan Pesan Jokowi dan Gibran
-
Gara-gara Rekening Diblokir, Pramono Harus Jual 6 Ekor Sapi Agar Usahanya Tetap Jalan
-
Muncul Unjuk Rasa di Balaikota Solo, Pengamat: Mereka Lupa, Jokowi Dicintai dan Disambut Jutaan Warga
-
Dapat Dukungan Penuh dari Emak-Emak Solo, Respati Ardi Minta Pilkada Tetap Santun dan Ceria
-
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI ini Antar Istrinya Cawabup Klaten Temui Jokowi, Ada Apa?