SuaraSurakarta.id - Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) mengomentari terbentuknya Kabinet Merah Putih di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Jusuf Kalla, yang merupakan Wakil Presiden ke-10 dan 12 ini mengucapkan selamat atas terbentuknya kabinet mera putih tersebut.
"Ya suatu pemerintahan atau kabinet kita pertama mengucapkan selamat," terang Jusuf Kalla saat ditemui Edutorium UMS, Kamis (24/10/2024).
JK mengaku belum bisa menilai kabinet merah putih yang dinilai gemuk. Ada 48 menteri dan 58 wakil menteri, padahal pada pemerintah sebelumnya hanya 34 menteri saja.
Baca Juga: Ditemani Gibran Blusukan di Ngoresan, Respati-Astrid Dorong Program Posyandu Plus
"Baru bisa dinilai jika sudah berjalan enam bulan atau satu tahun ke depan. Kita berdoa saja agar bisa menjalankan tugas sebaik-baiknya, 6 bulan atau satu tahun masyarakat menilai bagaimana jalannya," papar dia.
JK menyebut banyak anggapan kabinet Prabowo-Gibran ini gemuk dan sulit untuk berkoordinasi. Kendati demikian berharap kabinet Merah Putih bisa berjalan dengan baik.
"(Kabinet gemuk) Ya itu kalau gemuk itu yang sulit koordinasi ya. Mudah-mudahan dapat berjalan dengan baik," jelasnya.
Seperti diketahui, Presiden Prabowo Subianto telah melantik para menterinya dalam kabinet Merah Putih, Senin (21/10/2024) kemarin. Total ada 48 Menteri, 56 wakil Menteri, dan 5 kepala badan.
Jumlah itu lebih banyak dari kabinet pemerintahan Jokowi-Ma'ruf yang hanya memiliki 34 menteri dan 17 wamen saja.
Baca Juga: Makin Kompak, Ini Momen Prabowo -Gibran Gelar Pertemuan Tertutup di Solo
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Penundaan CPNS: Prabowo Beri Sinyal Positif dengan Jempol!
-
Sederet Bisnis dan Jabatan Ifan Seventeen, Kini Ditunjuk Jadi Dirut PFN
-
Anis Byarwati: Daya Beli Masih Lemah, Waspadai Deflasi Tahunan
-
Jaksa Agung Absen di Acara Bareng Rektor di Istana, Kelakar Prabowo: Lagi Ngejar-ngejar Orang
-
Presiden Prabowo: Anak Orang Miskin Tidak Boleh Miskin
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
Bocah 15 Tahun Dijadikan PSK di Gunung Kemukus, Satu Mucikari Diciduk
-
Imbas THR Terhutang, Komisi IX DPR Minta Pemerintah Tegas ke PT Sritex
-
Persis Solo Tak Pantas Degradasi