SuaraSurakarta.id - Keseruan Honda Development Basketball League (DBL) with Kopi Good Day 2024 Central Java-South yang berlangsung di Kota Solo, 23 September hingga 3 Oktober 2024, menarik calon Wali Kota Solo nomer urut 2, Respati Ardi.
Sosok berusia 36 tahun itu bahkan datang langsung ikut menikmati keseruan tersebut di Sritex Arena, Kamis (3/10/2024).
Saat tiba di Sritex Arena, Respati bersama ribuan penonton yang kebanyakan para pelajar dari Kota Solo dan sekitarnya turut antre menunggu pintu masuk yang masih ditutup hingga lagu Indonesia Raya selesai dinyanyikan di dalam gedung.
Usai pintu dibuka bersama para penonton yang lain, Respati Ardi naik ke tribun penonton untuk menyaksikan keseruan pertandingan partai final Honda DBL with Kopi Good Day 2024 Central Java-South antara Skuad Putra Warga (sebutan Tim SMA Warga Surakarta) melawan PNK (sebutan Tim SMA Pelita Nusantara Kasih Surakarta).
Baca Juga: 2 Stroke Meet Up Soloraya, Langkah Jitu Respati Ardi Dukung Atlet Balap Motor Kota Solo
Respati Ardi tampak menikmati keseruan nonton pertandingan tersebut, hal ini terlihat saat dia ikut bersorak-sorai, bertepuk tangan, serta memberi semangat bersama para ribuan penonton lainnya, kepada dua tim yang bertanding tersebut.
"Seru luar biasa, teman-teman kita para pelajar SMA sudah sangat kompetitif, basketnya keren, semoga masa depan basket Indonesia tambah keren," kata Respati Ardi saat keluar dari Sritex Arena.
Respati berharap nantinya Kota Solo akan lebih banyak event-event olahraga basket lagi.
"Tentu tidak hanya satu, dua event, harus banyak event. Kita punya lapangan basket yang keren di Solo. Banyak sekali nanti kompetisi-kompetisi yang ada di Solo. Semoga dengan adanya banyak event di Solo, kompetisi kejuaraan di Solo, selain untuk prestasi atletnya, ini berpengaruh untuk UMKM di sekitarnya," lanjut Respati.
Dalam kesempatan tersebut Respati Ardi juga menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan ada kompetisi Liga Solo.
Baca Juga: Didukung Gibran, Ribuan UMKM Solo Semakin Mantap Dukung Respati Ardi-Astrid Widayani
"Setelah acara ini (DBL-red), dalam waktu dekat akan ada Liga Solo juga, tidak kalah seru, itu juga kompetisi untuk basket bagi teman-teman di SMA. Semoga bisa lebih menggairahkan lagi basket di Kota Solo," pungkas Respati.
Saat keluar gedung dan tiba pintu gerbang, Respati membeli minum dan sejumlah makanan ringan untuk dibagikan kepada penonton.
Bertemu dengan penjual kue terang bulan jaman dulu (Jadul), Respati pun memborong makanan tersebut.
"Ini makanan Jadul, sudah ada sejak jaman saya masih SD," ungkap Respati.
Manyul, penjual kue terang bulan jadul merasa senang, dagangannya dilarisi oleh calon Wali Kota Solo.
"Alhamdulillah, senang, kue terang bulan saya, dibeli Pak Respati. Saya tetap yakin Pak Respati pasti jadi, semangat, semoga jadi (Wali Kota Solo-red)," kata Manyul.
Berita Terkait
-
Dewa United Gelar Turnamen Basket Elite Pro Championship 2024
-
Basket Putri: Melangkah Maju Menuju Masa Depan yang Cerah
-
Tak Biasa! Tinggi Badan 2,2 Meter di Usia 13 Tahun, Apakah Jeremy Gohier Calon Bintang NBA Selanjutnya?
-
Respati Ardi Akan Lanjutkan Program Gibran, Jadikan Solo Episentrum Perkembangan Ekonomi
-
Hajar Hangtuah di Final, AGM Juara Kejurnas Basket 2024!
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
Terkini
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri
-
Tas Mewah Kaesang Pangarep Dipertanyakan, LP3HI dan MAKI Gugat Bea Cukai Solo
-
Rokok Polos Ancam Ribuan Pekerja! Petani, Buruh dan Akademisi Bersuara
-
SK Dinilai Langgar Undang-undang, Sayap PPP Laporkan Menteri Hukum ke Prabowo Subianto
-
Kebijakan Kemasan Polos: Ancaman Besar bagi Ekonomi Petani Tembakau Jateng