SuaraSurakarta.id - Rosalia Indah, kembali tambah 10 unit bus baru menggunakan sasis Mercedes OH 1626 L (Air Sus) EURO 4 dari karoseri Laksana.
Dengan rilis baru ini, perusahaan transportasi darat asal Karanganyar ini genap memiliki 30 unit armada baru dengan sasis Mercy untuk peremajaan.
Direktur PT Rosalia Indah Transport, FX Adimas Rosdian menjelaskan bahwa peluncuran 10 unit ini melengkapi jumlah armada baru yang menggunakan sasis mercy.
"Total pengadaan armada mercy baru untuk tahun 2024 ada 30 unit, hal ini tentu bukan yang terakhir karena sampai akhir tahun kami juga menambah beberapa unit sasis premium jadi tunggu saja rilisnya," terang FX Adimas, Kamis (3/10/2024).
Berbeda dengan 10 unit dari Laksana sebelumnya, 10 armada kali ini menggunakan body Legacy SR3 Neo HD Prime Ultimate Edition yang dirilis oleh pihak Karoseri pada GIIAS 2024 tahun ini.
Adapun terdapat pembaruan pada Bemper Depan, Bemper Belakang, serta lampu depan dan belakang.
Dalam keterangan resmi sebelumnya, Rosalia Indah menyebutkan akan melakukan peremajaan hingga akhir tahun 2024.
"Upaya peremajaan armada baru ini akan difokuskan pada rute baru serta persiapan libur Nataru dan libur lebaran tahun depan," jelas Adimas.
Rosalia Indah berupaya menyediakan solusi transportasi darat AKAP yang menghadirkan pengalaman selama perjalanan. Silakan dapat melakukan pemesanan tiket melalui aplikasi atau website resmi https://www.rosalia-indah.co.id/, Rosalia Indah Contact Center (RICC) di nomor 02713000030 atau agen resmi Rosalia Indah di wilayah terdekat.
Baca Juga: Opsi Layanan Hemat di Transportasi Online Jadi Pilihan Utama Bagi Pelanggan di Solo
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Momen Haru Wiranto Antar Jenazah Istri ke Peristirahatan Terakhir, Doa dan Tangis Pecah di Pemakaman
-
Wong Solo Merapat! Saldo DANA Kaget Rp299 Ribu Siap Bikin Hidup Makin Ceria, Sikat 4 Link Ini!
-
10 Babak Perebutan Takhta Keraton Solo: Kisah Lengkap Dua Putra Raja yang Saling Mengklaim
-
Polres Sukoharjo Bongkar Jaringan Pengedar Sabu 213 Gram, Dua Pelaku Diciduk di Bendosari
-
Terungkap! GKR Timoer Pastikan Surat Wasiat PB XIII yang Tunjuk PB XIV Ada, Bukan Isapan Jempol