SuaraSurakarta.id - Pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo, Respati Ardi-Astrid Widayani sedari awal berkomitmen terus melanjutkan pembangunan yang sudah dijalankan era Gibran Rakabuming Raka.
Tak pelak, saat pengambilan nomor urut peserta Pilkada 2024, Senin (23/9/2024), keduanya mengenakan baju bergambar 17 titik pembangunan prioritas di Solo.
"Kami akan lanjutkan apa yang sudah dibangun Mas Gibran dengan luar biasa. Tentu yang masih kurang baik kita benahi dan kita tingkatkan untuk perbaikan ke masyarakat," kata Respati Ardi.
"Nanti kalau terpilih, Mbak Astrid akan fokus pemerintahan di Solo dan saya akan jemput bola mencari sponsor-sponsor agar Solo terus bergairah dengan berbagai program dan event," tambah dia.
Tak hanya Gibran, Respati Ardi dan Astrid Widayani juga digadang-gadang sebagai sosok pilihan Jokowi dan Prabowo Subianto untuk maju di Pilkada Solo 2024.
Respati memaparkan, pemerintahan Solo di bawah kepemimpinan Gibran disebutnya banyak memberikan dampak positif.
Menurutnya, langkah Gibran selama ini cukup efektif dalam menyelesaikan masalah dan keluhan yang terjadi di masyarakat.
"Termasuk program Lapor Mas Wali, itu jadi program yang sangat saya apresiasi karena benar-benar menyelesaikan masalah," paparnya.
Untuk itu, lanjut Respati, dirinya tak merasa kedekatan dengan sosok Gibran akan menjadi bayang-bayang putra sulung Presiden Jokowi.
Bahkan Respati memberikan jawaban kocak saat ditanya bayang-bayang Gibran menjadi beban atau menjadi dorongan.
"Menjadi backgroud wallpaper (handphone) mas," ujarnya.
Sosok berusia 26 tahun itu menambahkan, dirinya pun banyak menerima masukan mengenai bagaimana cara menggeliatkan ekonomi kota Solo saat bertemu dengan Menparekraf, Sandiaga Uno di Jakarta.
Menurutnya, Sandiaga juga menyampaikan jika Menparekraf akan terus menggelar even-event besar di Solo nantinya.
"Beliau mengatakan ada empat event internasional, tiga event national, dan dua event regional yang melibatkan banyak peseta dari luar negeri. Jadi Solo akan terus banyak event yang diharapkan bisa mendongkrak sisata dan ekonomi masyarakat," tegas sosok yang juga Ketua BPC HIPMI Kota Solo tersebut.
Respati juga sudah bertemu Presiden Jokowi disela-selai kunjungan kerja (kunker) di Kota Solo dan Boyolali. Dia menyebut bahwa pertemuan dengan Presiden Jokowi sangat berkah untuk menghadapi Pilkada Solo 2024.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Alasan PB XIV Hangabehi Salat Jumat di Masjid Tertua di Solo, Berawal Dari Mimpi
-
Charoen Pokphand Indonesia Imbau Konsumen Tak Tergiur Penawaran dan Transaksi Medsos
-
Sinergi Puspo Wardoyo dan Kepala Sekolah: Mewujudkan Generasi Emas Lewat Sepiring Makanan Bergizi
-
Bukan Pesta Kembang Api, Momen Unik Kaliepepe Land Berbagi 20 Ribu Paket MBG di Malam Tahun Baru
-
SISTA Berikan Donasi untuk Korban Bencana Sumatera Utara dan Aceh Tamiang