SuaraSurakarta.id - Sejumlah formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kota Solo, hingga saat ini masih minim peminat.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Surakarta Dwi Ariyatno mengatakan untuk pendaftaran akan berakhir pada tanggal 6 September 2024.
Ia mengatakan tiga hari jelang penutupan masih banyak formasi yang minim peminat, khususnya untuk formasi yang bertugas di kelurahan dan kecamatan.
"Sampai Senin (2/9) kemarin pendaftarnya belum sampai 2.000-an pelamar. Padahal untuk posisi 250 formasi ini kami harapkan pendaftarnya bisa sampai 4.000-an orang," katanya dikutip dari ANTARA pada Rabu (4/9/2024).
Baca Juga: Dikejar Deadline! Partai Golkar Ungkap Alasan Respati Ardi Gantikan Gusti Bhre
Ia mengatakan hingga Selasa (3/9) siang beberapa formasi yang masih minim peminat, salah satunya di kategori umum, seperti fasilitator pemerintahan yang ditempatkan di kelurahan dan kecamatan di Solo.
Selain itu ada pula formasi peneliti ahli pertama di Badan Riset dan Inovasi Daerah, perancang peraturan perundang-undangan ahli pertama di Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Polisi Pamong Praja Ahli Pertama.
Formasi lain yakni pranata kewilayahan, pranata komputer terampil, dan pranata sumber daya manusia aparatur terampil.
Sedangkan formasi khusus disabilitas yang juga minim pendaftar, antara lain analis keuangan pusat dan daerah ahli pertama, auditor ahli pertama, dan pekerja sosial ahli pertama.
"Ada sekitar 100 formasi kosong yang belum ada pelamar. Mungkin para pelamar ini masih menunggu dan mempertimbangkan," katanya.
Baca Juga: Dipilih Gibran Maju Pilkada Solo, Siapa Sosok Respati Ardi? Rekam Jejaknya Bukan Kaleng-kaleng!
Terkait hal itu pihaknya mengimbau kepada masyarakat yang berminat agar segera mendaftarkan diri.
"Jika semua mendaftar di akhir akan banyak kendala, sehingga berpengaruh ke sistem dan aplikasinya. Nantinya malah merugikan para pelamar sendiri," katanya.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik Mei 2025
-
Profil Nicholas Nyoto Prasetyo Dononagoro, Ketua Koperasi BLN Dugaan Investasi Bodong
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Chipset Snapdragon Terbaik Mei 2025
-
6 'Bansos' Disalurkan Pemerintah Mulai Juni 2025, Ini Daftar dan Sasarannya
-
Profil Arkhan Fikri: Anak Emas Shin Tae-yong, Pemain Muda Terbaik BRI Liga 1
Terkini
-
Buruan Ambil, 3 Link Dana Kaget Hari Ini, Tambahan Cuan Akhir Pekan
-
Tarif AS Mencekik Ekspor: Saatnya Prioritaskan Kekuatan Ekonomi Dalam Negeri
-
Dua Orang Tersangka, Dugaan Korupsi Alkes Dinas Kesehatan Karanganyar Capai Rp 13 Miliar
-
Bukan Kasmudjo, Jokowi Ungkap Sosok Pembimbing Skripsinya di UGM
-
Ijazahnya Asli Versi Bareskrim Polri, Jokowi ke Megawati: Saya Buka di Persidangan