SuaraSurakarta.id - Kesatria Bengawan Solo (KBS) tengah membangun kekuatan untuk menghadapi kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) musim depan.
Manajemen dan tim pelatih KBS sukses mendatangkan Abraham Wenas dari Bali United Basketball.
"Abraham Wenas menjadi roster pertama Kesatria Bengawan Solo. Selamat datang dan bergabung di keluarga Sang Kesatria," kata Manajer Kesatria Bengawan Solo, Arfinsa Gunawan, Selasa (3/9/2024).
Arfinsa memaparkan perekrutan pemain bernama lengkap Abraham Renoldi Wenas hasil evaluasi bersama seluruh jajaran setelah kompetisi kemarin.
Baca Juga: Duel Penentuan KBS vs Satria Muda: Saatnya Cetak Sejarah, Kesatria Bengawan Solo!
"Opsi menambah pemain selain wenas juga masih memungkinkan" jelas dia.
Nantinya, lanjut Arfinsa, Wenas bisa diturunkan di ajang terdekat yakni Indonesian Basketball League All Indonesian. Saat ini, tim terus bersiap dan skuad para pemain lokal juga rutin berlatih.
"Perrsiapan masih ada waktu sekitar satu bulan. Kesatria Bengawan Solo dalam kondisi sangat baik dan siap memberikan yang terbaik di IBL All Indonesian," jelas dia.
Sementara Abraham Wenas antusias bergabung dengan Kesatria Bengawan Solo. Menurutnya, tim yang bermarkas di GOR Sritex Arena itu memiliki potensi besar jika melihat prestasi mengesankan musim lalu.
"Saya Abraham Wenas, senang bergabung di Solo," ucap Wenas.
Baca Juga: Link Live Streaming Kesatria Bengawan Solo vs Satria Muda: Laga Hidup-mati Kevin Moses Cs
Bersama Bali United musim lalu, pemain kelahiran Balikpapan 28 tahun silam itu mencetak 308 poin, 127 assist, 64 rebound dan 17 steal sepanjang kompetisi. Dia turut membawa tim Serdadu Tridatu lolos babak play-off.
Berita Terkait
-
Siapa Gading Ramadhan Joedo? Tersangka Korupsi Pertamina, Presiden Klub Basket Hangtuah
-
Menolak Euforia, Satria Muda Fokus Hadapi Bornoe Hornbills usai Hajar Hangtuah
-
Fasilitas Mewah Rans Simba Bogor di IBL 2025: Demi Kenyamanan Pemain
-
Tatap IBL 2025, Pelita Jaya Siapkan Venue Keren!
-
IBL 2025 Tip-off 11 Januari, Gandeng Bank Mandiri
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
Bocah 15 Tahun Dijadikan PSK di Gunung Kemukus, Satu Mucikari Diciduk
-
Imbas THR Terhutang, Komisi IX DPR Minta Pemerintah Tegas ke PT Sritex
-
Persis Solo Tak Pantas Degradasi