SuaraSurakarta.id - Partai Golkar resmi mengusung pasangan Komjen (Purn) Pol Ahmad Luthfi-Taj Yasin pada Pilgub Jateng 2024 November mendatang.
Ketua DPD I Golkar Jawa Tengah, Panggah Susanto menjelaskan, sosok Ahmad Luthfi dan Taj Yasin adalah perpaduan dua pribadi yang tepat untuk memimpin Jawa Tengah.
"Keduanya sudah punya pengalaman yang luar biasa di birokrasi, itu menjadi modal utama memimpin sebuah wilayah apalagi seperti Jawa Tengah. Satunya berlatar belakang di sektor keamanan dan ketertiban, sedangkan satunya berlatar birokrasi pemerintahan serta keagamaan yang kuat," kata Panggah Susanto, Rabu (28/8/2024).
"Pak Luthfi sukses menjaga Jawa Tengah selalu kondusif, Gus Yasin membantu di birokrasi dan mengakar di masyarakat apalagi punya basis keagamaan," tambahnya.
Baca Juga: Partai Golkar dan PKS Kalem Tanggapi Rekomendasi Gusti Bhre-Astrid Widayani
Ditambahkan Panggah, kedua nama tersebut juga sangat paham dengan Jawa Tengah sehingga tidak perlu banyak belajar tapi langsung tancap gas bekerja untuk rakyat.
Menurutnya, keduanya selama ini sudah tinggal dan berkiprah di Jawa Tengah, sehingga memahami persoalan apa saja yang harus diselesaikan untuk Jawa Tengah.
Karena itulah, Panggah Susanto yakin bahwa pasangan Ahmad Luthfi-Taj Yasin akan memenangi kontestasi Pilgub di Jawa Tengah.
"Masyarakat Jawa Tengah bisa menilai secara terbuka keberhasilan keduanya selama berkiprah di Jawa Tengah," paparnya.
Kedua pasangan ini mendaftarkan diri sebagai bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Jawa Tengah ke KPUD Jawa Tengah, pada Rabu (28/8/2024) dengan diiringi para pendukungnya.
Baca Juga: Road to Pilkada Solo: Golkar Tetap Usulkan Sekar Tandjung, Partai Gerindra Tunggu Rekomendasi
Sementara itu, rekomendasi telah diberikan Partai Golkar kepada Ahmad Lutfi maupun Taj Yasin, pada Minggu (25/8/2024) malam di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta. Ahmad Lutfi sebagai Calon Gubernur Jateng dan Taj Yasin sebagai Calon Wakil Gubernur Jateng.
Berita Terkait
-
Ketum Golkar Bakal Reshuffle Kepengurusan dalam Waktu Dekat: Tidak Harus Tunggu Satu atau Dua Tahun
-
Ahmad Luthfi Tawarkan Langsung Investasi kepada 100 Investor dari 5 Negara
-
Zonasi Sampah Regional, Terobosan Ahmad Luthfi Atasi Keterbatasan TPA di Jawa Tengah
-
Dorong Investasi, Gubernur Ahmad Luthfi Minta Stakeholder Tingkatkan Pelayanan dan Satu Visi
-
Soal Isu Bahlil Naik Jet Pribadi, HIPMI: Bukan Hal yang Luar Biasa
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi