SuaraSurakarta.id - Antisipasi kebakaran dilakukan oleh Pemerintah Kota Surakarta. Hal itu untuk mengantisipasi kebakaran di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Putri Cempo Solo, Jawa Tengah.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surakarta Kristiana Hariyanti mengatakan petugas TPA melakukan patroli setiap saat untuk mengantisipasi munculnya titik api.
Ia mengatakan kondisi tersebut dilakukan mengingat cuaca panas yang terjadi saat kemarau tahun ini.
"Kami harus waspada karena tahun kemarin mengalami kejadian kebakaran," katanya dikutip dari ANTARA pada Senin (19/8/2024).
Baca Juga: Sesak Nafas dan Mual-mual, Anak-anak TK Plesungan Juga Rasakan Dampak Kebakaran TPA Putri Cempo
Bahkan, kebakaran tidak hanya di TPA Putri Cempo tetapi juga di beberapa TPA lain di Indonesia. Ia mengatakan Pemkot Surakarta juga sudah memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak membakar sampah.
Oleh karena itu, pihaknya sudah siap dengan patroli di area TPA Putri Cempo.
"Ketika teman-teman merasakan ada suhu yang panas di titik tertentu kami segera melakukan pendinginan. Ini salah satu upaya supaya tidak kecolongan. Oleh karena itu, selalu kami lakukan patroli," katanya.
Selain itu, dikatakannya, DLH juga sudah menyiapkan hydrant di beberapa titik di lokasi TPA. Ia mengatakan pengadaan hydrant tersebut menggunakan dana hibah dari Pemerintah Uni Emirat Arab (UEA).
"Total kami dapat Rp15 miliar untuk macam-macam, yang hydrant Rp250 juta," katanya.
Baca Juga: Bromo Sudah, Water Bombing Bakal Jinakkan Api Kebakaran TPA Putri Cempo
Ia berharap dengan langkah antisipasi sejak dini bisa meminimalisasi kemungkinan terjadinya kebakaran TPA Putri Cempo seperti yang terjadi tahun lalu.
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Kampanye di Sragen, Bahlil Lahadalia Sebut Ahmad Luthfi Punya Jaringan Pusat
-
Tok! Terdakwa Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga Boyolali Divonis Seumur Hidup
-
Blusukan Bareng Respati-Astrid di Proyek Rel Layang Joglo, Jokowi Titip Pesan Ini
-
Jokowi Tanggapi Putusan Bawaslu Soal Prabowo Dukung Ahmad Luthfi-Taj Yasin
-
Bertemu di Keraton Solo, PB XIII Titip Revitalisasi ke Ahmad Luthfi