SuaraSurakarta.id - Memiliki tabungan bisa memberikan manfaat yang besar untuk kamu, baik untuk kebutuhan jangka pendek, maupun impian (goals) jangka panjang, misalnya untuk biaya pendidikan anak, bepergian ke luar negeri, pergi haji, dan membangun usaha sendiri.
Sayangnya, dengan banyaknya jenis tabungan saat ini, banyak anak muda yang dibuat bingung, mana pilihan tabungan yang pas untuk mewujudkan impian tersebut. Salah satu produk Tabungan yang pas buatmu untuk mewujudkan itu semua adalah Simpedes BISA.
Simpedes BISA merupakan tabungan dari BRI yang direkomendasikan untuk kamu yang ingin menabung sekaligus investasi. Keunggulan Simpedes BISA sebagai tabungan rekomendasi untuk investasi terletak pada fitur-fitur dan manfaat yang ditawarkannya.
Apa saja kelebihan yang dimiliki oleh Simpedes BISA dalam membantu Anda mengelola keuangan dan melakukan investasi dengan lebih simpel?
Baca Juga: Inovasi Digital BRI Cabang Slamet Riyadi Solo: Gerai BRI24 dan Mesin SSB untuk Transaksi 24 Jam
Fitur Utama Simpedes BISA
Simpedes BISA memiliki tiga fitur utama, di antaranya adalah sebagai berikut:
Tabungan dan Investasi
Investasi (rekening berjangka dan DPLK)
Proteksi (asuransi mikro AM-KKM, Rumahku dan kerusakan tempat usaha).
Semua fitur ini bisa kamu dapatkan hanya dalam satu kali pembukaan rekening. Sangat mudah dan praktis, bukan?
Syarat dan Ketentuan Simpedes BISA
Syarat untuk menjadi nasabah Simpedes BISA cukup mudah, yang pertama adalah sebagai nasabah harus seorang WNI berusia minimal 17 tahun, memiliki identitas diri berupa e-KTP dan NPWP, serta email aktif. Kemudian, tabungan Simpedes BISA ini memiliki sejumlah ketentuan yang perlu diperhatikan, di antaranya adalah sebagai berikut:
Baca Juga: Jualan Mie Ayam dan Bakso, Ragil Sukses Meraup Untung dengan Menjadi Agen BRILink
Jangka waktu rekening berjangka adalah minimal 6 bulan, dan maksimal adalah 120 bulan. Sementara itu, untuk jangka waktu DPLK adalah minimal 30 tahun, atau bisa sampai dengan umur pensiun normal 40 tahun DPLK (bisa ditutup hanya ketika berusia minimal 30 tahun atau kepesertaan berjalan minimal 1 tahun).
Untuk setoran awal minimal adalah Rp5.000, setoran tetap minimal untuk rekening berjangka dan DPLK mulai Rp50.000.
Tabungan ini bebas biaya admin dan tidak ada setoran yang mengendap alias saldo ditahan adalah Rp0.
Sebagai nasabah Simpedes BISA, kamu berhak untuk ikut serta dalam pengundian Panen Hadiah Simpedes.
Cara Buka Tabungan Simpedes BISA via BRImo
Bagi kamu yang merupakan nasabah baru, cara buka rekening Simpedes BISA via BRImo adalah sebagai berikut:
- Pertama, kamu harus masuk ke BRImo lalu klik “Buka Rekening” dan pilih jenis Simpedes BISA.
- Kemudian, silakan pilih kantor BRI terdekat atau yang kamu kehendaki, lalu siapkan dokumen pembukaan rekening seperti KTP dan NPWP.
- Tahap selanjutnya, kamu harus verifikasi nomor handphone melalui OTP dan perekaman video serta foto selfie dengan KTP. Setelah itu, silakan bubuhkan tanda tangan pada layar dan lanjutkan dengan foto NPWP. kamu harus memastikan semua data diri terisi dengan lengkap agar proses pembentukkan rekening berjalan dengan lancar.
- Jangan lupa checklist “Syarat dan Ketentuan Pembukaan Rekening” lalu masukkan kode tanda tangan digital yang dikirimkan ke nomor handphone kamu.
- Selanjutnya, silakan konfirmasi ulang untuk pembukaan rekening dan akan muncul nomor BRIVA untuk melakukan setoran awal sebesar Rp100.000, dan rekening kamu telah berhasil dibuat.
- Lanjutkan dengan membuat akun BRImo untuk menikmati segala fasilitas pengaturan keuangan lainnya yang ada di Simpedes BISA.
Jangan tunda lagi! Sekarang adalah saat yang tepat untuk membuka rekening Tabungan BRI Simpedes BISA melalui BRImo. ini bisa diunduh secara gratis di PlayStore bagi pengguna Android, AppStore bagi pengguna Apple, atau AppGallery bagi pengguna Huawei.
Berita Terkait
-
Jajan di Festival Pesona Nusantara Pake BRImo, Pengunjung Bisa Dapat Cashback 25%
-
Ungguli Mobile Banking Lain, BRI Kantongi 2 Penghargaan untuk BRImo dan Sabrina
-
Persis Solo Lempar Kode Rekrut Anderson Salles, Manajer: Bakal Ada Kejutan, Ditunggu Saja
-
Lebih Baik Dibanding Musim Lalu, Ini Klasemen Akhir Persis Solo di BRI Liga 1 2023/2024
-
Sukses Happy Ending, Milomir Seslija Ucapkan Terima Kasih ke Suporter Persis Solo
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
Terkini
-
Darul Amanah FC Bertanding di Youth Tournament, Kiai Fatwa: Ini Syiar Pesantren di Sepak Bola
-
Blak-blakan! Bos PT Sritex Ungkap Alasan Ogah Simpan Uang Miliaran di Bank
-
UNS Usulkan Mahasiswi yang Bunuh Diri dari Jembatan Jurug Tetap Diwisuda, Begini Prosesnya
-
Kaget Uang Rp 2 Miliar Ikut Disita Kejagung, Petinggi PT Sritex: Itu Tabungan Pendidikan Anak
-
Dugaan Korupsi Bos PT Sritex, Kejagung Geledah Gedung Mewah di Solo, Apa Hasilnya?