SuaraSurakarta.id - Ada pemandangna unik yang terlihat saat pengacara kondang, BRM DR Kusumo Putro SH, MH menyerahakan berkas pendaftaran bakal calon Wakil Wali Kota Solo ke Kantor DPC PDIP, Sabtu (11/5/2024).
Tak sendirian, Kusumo diantar langsung ratusan warga, pegiat budaya, pedagang kaki lima (PKL) hingga kesenian wayang orang.
Dia tiba di Sekretariat DPC PDIP, Pucangsawit, Jebres, Sabtu (11/5/2024) sekitar pukul 11.00 WOB.
Diiringi dengan gending Jawa dan Salawatan, kedatangan Kusumo Putro disambut oleh Ketua Tim Penjaringan DPC PDIP Kota Solo, Paulus Haryoto.
Baca Juga: Pilkada Solo: Astrid Widayani Resmi Daftar Balon Wali Kota Solo Lewat Partai Gerindra
"Alhamdullillah, tadi saya menyerahkan berkas kepada Pak Paulus dan langsung diterima. Semoga, ini akan menjadi awal yang baik," ujarnya.
Disinggung mengenai kirab yang menyertai pendaftaran tersebut, Kusumo Putro mengaku, bahwa dirinya ingin menunjukan bahwa Kota Solo sebagai kota yang kaya akan seni dan budaya. Tak hanya itu, menurutnya, Kota Solo juga menjunjung tinggi toleransi beragama.
"Inilah Solo yang sebenarnya. Solo sebagai kota seni dan budaya, Solo yang rukun umat beragamanya. Seperti tokoh Werkudara, Kresna, rombongan warok, prajurit Bergada, ada juga dari barisan Salawat dan lain sebagainya," ungkap Kusumo Putro.
Dirinya berjanji, akan mengabdikan diri untuk kemajuan Kota Solo jika nantinya menjadi pemimpin.
"Saya memiliki impisan, bahwa anak-anak di Kota Solo itu jangan ada yang bodoh. Semua harus pintar dan cerdas. Ketika saya diberikan amanah, saya berharap satu keluarga harus ada yang sarjana," tegasnya.
Sementara itu, Paulus Haryoto yang menerima berkas pendaftaran tersebut mengatakan, pihaknya akan melakukan survey internal bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Solo.
"Setelah selesai pendaftaran, kami akan melakukan survey internal. Lalu, akan kami kirimkan ke DPP PDIP," katanya.
Berita Terkait
-
Jaksa Sebut Kusnadi Rendam HP Berisi Info Buronan Harun Masiku, Kubu Hasto: Itu Asumsi
-
Kuliti Dakwaan JPU KPK, Kubu Hasto Ngaku Heran Ada Perbedaan Sumber Uang Suap Rp400 Juta
-
Serangan Balik Kubu Hasto, Sebut Jaksa KPK Fatal Gegara Typo Ketik Pasal di Dakwaan
-
Suruh Ajudan Rendam HP, Terkuak Siasat Licik Hasto PDIP Kibuli Penyidik KPK
-
Jaksa Bongkar Pertemuan Hasto dengan Wahyu Setiawan di Kantor KPU RI, Begini Ceritanya!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer