SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo sekaligus Wakil presiden (Wapres) terpilih, Gibran Rakabuming Raka kembali melakukan blusukan.
Kali ini, Gibran membagikan 1.100 sepatu lokal Aerostreet pada siswa warga membutuhkan di SMK Negeri 8 Surakarta, Jumat (26/4/2024).
Putra sulung Presiden Jokowi ini menyebut pembagian sepatu ini merupakan program CSR dari perusahaan dari swasta. Total sepatu yang dibagikan 1.100 pasang sepatu.
"Ini bukan dari APBD, tapi dari dana CSR dengan penerima dari siswa miskin karena sepatunya sudah jebol begitu. Kita yang ajukan ke perusahaan. Bantuan CSR ini juga sampai Papua," kata Gibran.
Dikatakan, kedepan anak sekolah akan menjadi prioritasnya. Terutama soal gizi makanan siang, peralatan sekolah termasuk sepatunya.
"Sekali lagi ini kan yang namanya anak sekolah ke depan jadi prioritas kita. Gizinya, makan siangnya, peralatan sekolahnya termasuk sepatu," ujarnya.
Menurutnya, penerima bantuan ini tercatat dalam program Bantuan Pendidikan Masyarakat Kota Surakarta (BPMKS). Ia menegaskan, ingin support fasilitas sekolah.
"Kalau yang hadir di sini kebanyakan sepatunya sudah nggak layak. Tadi saya lihat beberapa seragamnya juga sudah dalam kondisi tidak baik," ungkapnya.
Dia melihat hal ini adalah prioritas. Termasuk kedatangannya ke Rusun Muara Baru Jakarta karena itu salah satu tempat yang paling padat.
Baca Juga: MK Tolak Permohonan Paslon 01 dan 03, Pendukung Prabowo-Gibran Langsung Gelar Syukuran Spontan
"Rusunnya sudah lama tidak di upgrade. Ini ke depan menjadi salah satu atensi khusus di situ ya. Makanya, kami kemarin juga langsung ke Muara Baru Jakarta. Karena, sekali lagi, stunting tidak dicegah saja lewat gizinya. Tetapi juga tempat tinggalnya sanitasinya," ujarnya.
Ditempat yang sama, Owner Aerostreet, Adhitya Caesarico mengatakan, setiap tahun ada empat pembagian sepatu. Ia pun terbuka jika ada warga yang ingin mengajukan bantuan sepatu lewat CSR perusahaan.
"Ini sepatu bukan diproduksi massal, benar-benar untuk proksi khusus CSR. Bantuan ini juga dikirim sampai Papua," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Perjuangan Ibu Balita Pengidap Penyakit Langka di Karanganyar, Bertahan Hidup dari Live TikTok
-
Terungkap! Teka-teki Pertemuan Tertutup Eggy Sudjana dan Damai Hari Lubis dengan Jokowi
-
Grace Natalie Buka Suara Soal Permintaan Maaf Tersangka Ijazah: Terima, Tapi Hukum Harus Berjalan!
-
Perbandingan Honda Jazz 2019 vs Toyota Yaris TRD Bekas, Mana yang Lebih Oke?
-
Tersangka Kasus Ijazah Palsu Tiba-tiba Temui Jokowi Malam-malam, Ada Apa?