SuaraSurakarta.id - Sudah datang ke Urban Sneakers Society (USS) Yard Sale? Kalau belum, yuk langsung siap-siap datang ke salah satu event terbesar di dunia sneakers Indonesia ini sekarang juga!
Ya, Minggu (31/3/2024), akan jadi hari terakhir USS Yard Sale 2024 yang digelar di City Hall, Pondok Indah Mall 3. Menghadirkan Retail & Brands, Sneaker Market, hingga Vintage Market, kamu bisa menemukan puluhan tenant pilihan yang bergabung menghadirkan barang-barang dengan harga murah dan spesial.
Pengunjung juga bisa mendapatkan sneakers buy 1 get 1, sampai dengan diskon hingga 90 persen dari beberapa brand sneakers populer seperti Nike, Adidas, Converse, dan masih banyak lainnya. Beberapa brand lokal seperti Sneaker Flash, Sneakers Dept, Uncharted, dan deretan trusted reseller juga ikut meramaikan Sneaker Market.
Adista Fadhilah, Project Director USS Networks menjelaskan, tidak hanya brand luar negeri, beberapa brand lokal yang terkurasi bisa pengunjung temukan di USS Yard Sale. Sebut saja Better Goods, DOMINATE, Vearst, Club of Five dan masih banyak lainnya.
Baca Juga: Wujudkan Kampus Digital: BRI UNS Corner Dukung Transaksi Cashless di Kampus
Keseruan USS Yard Sale juga didukung dengan hadirnya beberapa influencer di booth USS Fam Market. Di sini, para influencer akan ikut menjual baju preloved dari brand-brand yang terkurasi dengan harga murah.
Acara ini makin seru karena setiap pengunjung berkesempatan memenangkan raffle dengan hadiah sneakers, Jersey Player Issue bertandatangan Timnas Indonesia, hingga Alva Cervo dan masih banyak lainnya senilai puluhan juta rupiah.
Masih Ada Kesempatan di Hari Terakhir untuk Ikut Saving Auction
Menariknya lagi, kali ini BRI melalui BRImo pun ikut meramaikan USS Yard Sale dengan menghadirkan berbagai penawaran dan diskon menarik. Pengunjung USS Yard Sale dapat menikmati promo menarik dari streetwear dari brand lokal, pilihan barang terkurasi di Vintage Area, Buy 1 Get 1, serta promo yang paling dinantikan yaitu Sneakers & Apparel serba Rp 50 ribu dengan kuota terbatas setiap harinya menggunakan BRImo.
“BRI berpartisipasi dalam memberikan pengalaman kemudahan berbelanja pada saat event USS Yard Sale melalui produknya seperti BRImo, Debit BRI, dan Kartu Kredit BRI. Seluruh program menarik event USS Yard Sale berlaku untuk kamu yang menggunakan produk tersebut,” terang Division Head PT. Bank Rakyat Indonesia, Persero (Tbk), Roma Jaka Permata Simanjuntak.
Baca Juga: BRILiaN Dukung Ketahanan Pangan, Hasilkan Panen Lele Melimpah dengan Bioflok di Sragen
Pada kesempatan yang sama Faradita, Assistant Vice President BRI juga ikut menambahkan, pengunjung juga bisa mendapatkan penawaran menarik dengan cara membuka tabungan BRI atau mengunduh aplikasi BRImo.
Berita Terkait
-
Lokasi Kantor BRI Terdekat di Mana? Cek Lewat BRImo Aja!
-
BRI Liga 1: Kans Persib Bandung Samai Rekor Back to Back Juara Bali United
-
Syarat Mengajukan Pinjaman BRI untuk Modal Kerja Lewat BRImo
-
Cara Cek Info Lelang BRI, Dapatkan Aset dengan Harga Murah dari Genggaman!
-
Sosok Hery Gunardi, Dirut BRI yang Dipercaya Jadi Ketua Umum Perbanas
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Kasus 'Kencing' Pertalite Terbongkar: Polres Sukoharjo Bekuk Mafia BBM Subsidi
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
-
Satreskrim Polresta Solo Ungkap Misteri Avanza Raib di Parkiran Hotel, Pelaku Dibekuk
-
Jokowi ke Massa TPUA: Tak Ada Kewajiban Tunjukkan Ijazah Saya
-
Jokowi Akhirnya Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Lulus UGM