Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 13 Desember 2023 | 21:42 WIB
Striker Persis Solo, Sho Yamamoto berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (13/12/2023). [Suara.com/dok/Benediktus Candra]

SuaraSurakarta.id - Sho Yamamoto membuktikan diri tak sia-sia diboyong Persis Solo dalam jendela transfer paruh musim BRI Liga 1 2023/2024.

Striker asal Jepang mencetak gol penyelamat tim Laskar Sambernyawa saat menahan imbang tuan rumah Persebaya Surabaya, 1-1 dalam laga tunda pekan ke-18 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (13/12/2023) malam.

Uniknya, gol itu dicetak Sho Yamamoto ke mantan tim, mengingat 1,5 musim berseragam tim Bajul Ijo.

Dalam laga itu, Persebaya memecah kebuntuan lewat gol Paulo Henrique pada menit ke-30.

Baca Juga: Persis Solo Wajib Menang Lawan Arema FC, Atau Malu di Mata Pasoepati

Namun gol tersebut berbau kontroversi, karena jika dilihat dari tayangan ulang bola belum memasuki gawang.

Berawal dari umpan matang ke arah kotak penalti Robson Duarte, Paulo Henrique menanduk bola ke arah gawang. Bola ditepis Muhammad Riyandi yang kemudian membentur tiang gawang.

Terlihat dari tayangan ulang, bola sama sekali belum melewati garis gawang. Namun, wasit punya pandangan berbeda dan menganggapnya sebagai gol. Persebaya mimimpin satu gol.

Tertinggal 0-1 membuat Persis Solo mencoba menekan. Namun, sampai turun minum tidak ada gol tambahan tercipta.

Jalannya babak kedua lebih kepada Persis Solo. Laskar Sambernyawa langsung menekan demi bisa menyamakan kedudukan.

Baca Juga: Link Live Streaming Arema FC vs Persis Solo: Duel Hidup Mati di Klasemen

Usaha Persis berbuah hasil pada menit ke-58. Sho Yamamoto sukses mencatatkan namanya di papan skor usai mencetak gol indah lewat sundulan usai menerima umpan Eky Taufik.

Memasuki menit ke-80 kedua tim masih saling berbalas serangan. Tetapi, memang tidak ada peluang berbahaya dilakukan oleh Persebaya dan Persis.

Setelah berbagai usaha tidak ada gol tercipta sampai peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan. Skor berakhir imbang 1-1.

Load More