SuaraSurakarta.id - Sultan Hadiwijaya alias Jaka Tingkir merupakan salah satu tokoh masa kerajaan yang menempel di benak masyarakat nusantara. Ia merupakan Raja Kerajaan Pajang yang membuka peluang berdirinya Kerajaan Mataram Islam.
Jaka Tingkir meniti kariernya di Demak dan tinggal bersama Kiai Gandha Mustoko, saudara ibunya, Nyi Ageng Tingkir. Kiai Gandha Mustoko merupakan perawat Masjid Demak. Saat itu, Raja Demak adalah Sultan Trenggono.
Seiring perjalanan waktu, Jaka Tingkir menjadi sosok yang sakti, pintar, dan tangkas. Hal itu berhasil menarik perhatian Sultan Trenggono. Ia kemudian diangkat menjadi Kepala Prajurit Demak dan berpangkat Lurah Wira Tamtama.
Namun, saat melakukan seleksi prajurit, terdapat seorang pelamar yang arogan dan sangat sakti, yakni Dadung Awuk. Jaka Tingkir pun menguji kesaktiannya hingga Dadung Awuk tewas. Lantaran hal itu, Jaka Tingkir pun dipecat dan diminta segera meninggalkan Demak.
Strategi Jaka Tingkir Merebut Hati Raja Demak
Sejak saat itu, Jaka Tingkir pun pergi berguru kepada Ki Ageng Banyu Biru. Setelah mendapatkan banyak ilmu, ia bersama dengan saudara seperguruannya kembali ke Demak. Di situlah muncul cerita rakyat bahwa Jaka Tingkir dibantu oleh pasukan buaya untuk menyeberangi sungai.
Sesampainya di Demak, Jaka Tingkir melepaskan kerbau yang telah diberi mantra. Kerbau tersebut mengamuk dan membuat kekacauan di Demak. Hal itu membuat Sultan Trenggono resah. Pada saat itu, Jaka Tingkir muncul untuk membunuh kerbau tersebut.
Karena jasanya itu, Jaka Tingkir pun diangkat kembali menjadi Lurah Wira Tamtama. Kariernya pun semakin meningkat. Apalagi, ia kemudian menikah dengan putri Sultan Trenggono, yakni Ratu Mas Cempaka. Jaka Tingkir pun dijadikan adipati dan memimpin Kadipaten Pajang dengan nama Hadiwijaya.
Pada tahun 1546, Sultan Trenggono gugur di pertempuran di Panarukan. Posisinya itu pun digantikan oleh putranya, Sunan Prawoto. Namun, pada tahun 1549 Sunan Prawoto dibunuh oleh suruhan Adipati Jipang, Arya Penangsang, yang menuntut kekuasaan Demak.
Baca Juga: Profil Pakubuwono V, Raja Keraton Solo dan Pelopor Lahirnya Serat Centhini
Kematian Sunan Prawoto itulah yang mengawali karier Jaka Tingkir. Arya Penangsang tak hanya membunuh Sunan Prawoto, akan tetapi juga suami Ratu Kalinyamat, salah satu putri Sultan Trenggono alias adik Sultan Prawoto.
Berita Terkait
-
Kekecewaan Mendalam Sang Putra Mahkota: 'Nyesel Gabung Republik'
-
Rekam Jejak Bos Sritex Iwan Kurniawan: Berpengalaman 20 Tahun di Tekstil, Menangis Harus Tutup Pabrik
-
Muak dengan Skandal Minyak Pertamina, Putra Mahkota Solo Sampai Nyesel Gabung RI
-
Celine Evangelista Keturunan Mana? Terima Gelar Bangsawan dari Keraton Surakarta
-
Ini Makna Gelar Bangsawan Celine Evangelista yang Diberikan Keraton Surakarta
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
Polda Jateng Bongkar Kasus MinyaKita Tak Sesuai Takaran di Karanganyar
-
Kabar Gembira Lur! Pemkot Solo dan Kedubes India Siapkan Beasiswa S1 dan S2
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Geger Muncul Wisata 'Jeglongan Sewu' di Sukoharjo, Warga: Selamat Datang!