Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Jum'at, 17 November 2023 | 16:39 WIB
Kader dan relawan pemenangan Prabowo-Gibran di Kota Solo sedang potong gundul. (Suara.com/Ari Welianto)

SuaraSurakarta.id - Relawan dan kader pendukung pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka ramai-ramai potong gundul, Jumat (17/11/2023). 

Potong gundul yang dilakukan di posko tim pemenangan Prabowo-Gibran ini sebagai bentuk syukur atas ditetapkan pasangan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

"Ini syukuran, tujuannya sekali lagi kita bersyukur atas ditetapkanya Pak Prabowo dan Mas Gibran sebagai pasangan capres-cawapres. Kader dan para relawan juga pada potong gundul," terang Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Gibran Kota Solo, Ardianto Kuswinarno, Jumat (17/11/2023).

Ardianto menjelaskan aksi cukur gundul yang dilakukan ini sesuai dengan pepatah Jawa dimana cukur gundul untuk membuang sial.

Baca Juga: Gibran Tanggapi Soal Sungkem Kaesang ke Megawati: Sudah Lama Enggak Ketemu

"Istilahnya pepatah Jawa itu buang sial, biar menang. Para kader dan relawan itu pada gundul," ungkap dia.

Ardianto mengaku sempat khawatir dan deg-degan dengan adanya keriwehan  bisa lolos tidak Prabowo-Gibran sebagai pasangan capres dan cawapres.  

Namun ternyata bisa lolos sebagai capres-cawapres dan memperoleh nomor urut dua.

"Sempat deg-degan bisa lolos atau tidak jagoan kita Mas Gibran dengan Pak Prabowo. Alhamdulillah, kemarin akhirnya lolos dan dapat nomor urut dua," katanya.

Tim Pemenangan Prabowo-Gibran tidak gentar meski harus berjuang untuk memenangkan Prabowo-Gibran di Kota Solo yang terkenal sebagai kandang banteng.

Baca Juga: Bantah Adanya Penolakan Megawati Saat Disalami, Gibran Ungkap Fakta yang Terjadi

Tim Pemenangan menargetkan pemenangan satu putaran dengan kerjasama para partai koalisi dan  relawan untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

"Yang jelas pasti menang, kita harus menang, kita harus yakin bahwa nanti akan bisa merebut kemenangan di Kota Solo. Targetnya menang satu putaran," papar dia.

Koordinasi dengan partai koalisi, lanjut dia, jalan terus. Karena ini untuk memantapkan strategi yang akan diterapkan untuk memenangkan Prabowo-Gibran.

"Sudah sering berdialog, sering ngobrol dengan partai koalisi menyusun caranya bagaimana agar selaga lini bisa kita kuatkan. Di mana yang belum kuat kita bisa kuatkan bersama teman-teman relawan juga," sambungnya.

Ardianto menambahkan untuk mencari pemenangan ini sangat linier sekali, tidak ada yang berat di Solo. Karena masyarakat Solo ingin membalas budi atas pembangunan yang masif yang sudah dilakukan Mas Gibran sebagai Wali Kota Solo.

"Sangat optimis dan yakin menang," tandas dia.

Kontributor : Ari Welianto

Load More