SuaraSurakarta.id - Persis Solo Goes to School kembali hadir sebagai upaya untuk lebih mendekatkan keluarga besar Laskar Sambernyawa bersama warga Solo Raya, khususnya pelajar.
Untuk menyambut 100 tahun kelahiran, Persis Goes to School mendatangi SMP 20 Surakarta, SMA Batik 1 Surakarta dan Universitas Surakarta.
Selain menjadi sarana untuk untuk lebih mendekatkan diri dengan pelajar, penggawa Persis juga turut membagikan cerita dan pengalamannya selama berkarir sebagai pesepakbola untuk lebih meningkatkan semangat para siswa demi mengejar mimpinya.
Pada kegiatan itu, Gianluca Pandeynuwu, Arapenta Poerba, dan Chrystna Bhagascara bercerita sembari berbagi pengalamannya kepada para siswa.
Baca Juga: Komdis PSSI Denda Persija Jutaan Rupiah, Thomas Doll Dapat Peringatan Keras!
Lalu di SMA Batik 1 Surakarta, Jaimerson Xavier hadir ditemani dua penggawa muda Marcell Januar dan Muhammad Valeron. Sebagai penutup rangkaian, Universitas Surakarta menjadi destinasi terakhir dan dihadiri langsung oleh M. Riyandi, Faqih Maulana, Althaf Indie dan Zanadin Fariz.
Izza Mafazatun Nafa sebagai perwakilan Business and Development Persis, mengatakan bahwa kegiatan Persis Goes to School selalu menjadi daya tarik bagi siswa untuk mengetahui pengalaman yang dilalui demi mengejar mimpi menjadi pesepak bola.
"Dengan hadirnya penggawa Laskar Sambernyawa secara langsung untuk menemui mereka di sekolah, meningkatkan antusiasme dari para peserta kegiatan," kata Izza, Selasa (7/11/2023).
"Selain sebagai ajang perkenalan pemain agar menjadi lebih dekat dengan masyarakat, mereka juga dapat berbagi cerita tentang pengalaman untuk mewujudkan mimpi sebagai pesepak bola," jelas dia.
Tidak hanya itu, Persis Goes to School turut bekerjasama dengan Smartfren Solo untuk ikut dalam sosialisasi produk Smartfren dan juga mendukung sekolah yang didatangi untuk rangkaian kegiatan selanjutnya.
Baca Juga: Media Vietnam Prediksi Shin Tae-yong Tinggalkan Timnas Indonesia dan Gabung Klub BRI Liga 1
Salah satu keunggulan yang dimiliki oleh Smartfren dan tentunya juga akan bermanfaat bagi para siswa, adalah pertunjukan experience zone oleh Smartfren Solo yang mampu menyajikan experience Video call VoLTE, streaming sosial media dengan kualitas jaringan yang cepat, dan gaming session.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Drama 5 Gol, Persis Solo Kalahkan PSS Sleman
-
Terima Tantangan Persis Solo, PSS Sleman Ingin Beri Jamuan Mimpi Buruk
-
Persib Nol! Daftar Klub Liga 1 Paling Banyak Sumbang Pemain ke Timnas Indonesia Era Patrick Kluivert
-
Ramadhan Sananta Kembali ke Timnas Indonesia, Ini Respon Persis Solo
-
Solid! Stefano Cugurra Dukung Persis Solo Tetap Bertahan di BRI Liga 1
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Tim Sidak Pangan, Pemkot Solo Temukan Makanan Kedaluwarsa Jelang Lebaran
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
Bocah 15 Tahun Dijadikan PSK di Gunung Kemukus, Satu Mucikari Diciduk
-
Imbas THR Terhutang, Komisi IX DPR Minta Pemerintah Tegas ke PT Sritex
-
Persis Solo Tak Pantas Degradasi