SuaraSurakarta.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftar sebagai cawapres Prabowo Subianto di pilpres 2024.
Gibran pun akan mulai road show atau keliling sejumlah daerah Sabtu (28/10/2023) dan Minggu (29/10/2023) nanti.
Informasi yang beredar ada beberapa daerah yang akan dikunjungi akhir pekan nanti. Bahkan sudah keluar draft rundown road show cawapres Gibran Rakabuming Raka, 28-29 Oktober 2023.
Dalam draf rundown yang beredar hari Sabtu lokasi pertama yang akan dituju adalah Cepogo Boyolali. Lalu ke Magelang, Wonosobo.
Pada hari minggu ke Temanggung dan selanjutnya ke Salatiga.
Koordinator relawan Bolone Mas, Kuat Hermawan membenarkan bahwa cawapres Gibran Rakabuming Raka akan mulai roadshow.
"Terinput beberapa informasi iya Mas Wali ke luar Kota," terang dia saat dikonfirmasi, Jumat (27/10/2023).
Menurutnya ada beberapa daerah yang akan didatangi Mas Gibran, ada Boyolali, Magelang, Temanggung, Wonosobo.
Direncanakan Mas Gibran akan datang langsung bersama teman-teman relawan.
Baca Juga: Yenny Wahid Ngaku Sudah Lapor ke Orang Terdekat Prabowo Sebelum Resmi Dukung Ganjar-Mahfud MD
"Sementara saya jadwalkan Mas Wali mau hadir, nanti teman-teman relawan juga," katanya.
Kuat menjelaskan saat kunjungan Mas Gibran nanti tidak hanya akan bertemu relawan saja tapi juga ramah tamah dengan warga dan ngobrol santai sama tokoh agama.
Bahkan akan mengunjungi pondok pesantren home industria atau UMKM, seperti melihat proses produksi kerajinan tembaga. Lalu ke home industri Carica serta ramah tanah dengan petani tembakau dan melihat gudang tembakau.
"Jadi bertemu relawan, ada juga warga. Jadi Mas Wali tahu realitas lapangan seperti apa, kenyataan di lapangan seperti apa,. Jadi kenapa harus ke ponpes atau UMKM," imbuh dia.
Untuk lokasi di mana pun siap dan tidak ada masalah, mau tunjuk ke Cilacap siap, Kedu langsung siap atau Kota Solo juga siap. Jadi tidak ada faktor apapun kenapa harus ke Boyolali dulu lalu ke Magelang.
"Kemarin itu ada beberapa rute, ada Salatiga, Semarang, lalu Kendal. Sekarang ke situ (Boyolali), jadi yang dipilih ke situ dulu. Ini lebih ke teknis saja tidak ada faktor apapun," ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Tim Sparta Samapta Polresta Solo Amankan Pelaku Pengrusakan Rumah Warga di Pajang
-
10 Wisata Gratis di Solo yang Buka 24 Jam, Seru Buat Liburan Hemat
-
Roy Suryo Akui Bakal Road Show Buku 'Jokowi's White Paper' di 100 Kota di Indonesia
-
Sambangi Solo, Roy Suryo dan Dokter Tifa Kompak: Ijazah Jokowi 99,9 Persen Palsu!
-
Iriana Jokowi Ulang Tahun, Anies Baswedan hingga Erick Thohir Kirim Karangan Bunga