SuaraSurakarta.id - Sejumlah pemain muda yang berkompetisi di ajang Elite Pro Academy atau EPA Liga 1 memperlihatkan attitude yang buruk saat bertanding. Mereka mendapatkan hukuman dari Komdis PSSI karena memukul pemain lawan.
Setidaknya, ada beberapa pemain muda yang mendapatkan sanksi tegas dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI. Hal ini imbas kelakukan buruk mereka saat bertanding di ajang EPA Liga 1 musim 2023/2024.
Sikap semacam ini tentu harus menjadi catatan khusus bagi PSSI terhadap pembinaan pemain usia muda. Sebab, di level junior, para pemain ini belum menunjukkan sikap fairplay saat bertanding.
Berikut deretan pemain yang memperlihatkan attitude buruk dan mendapat hukuman dari Komdis PSSI karena memukul pemain lawan.
Baca Juga: 3 Aksi Tak Terpuji Hugo Samir, Terbaru Lancarkan Bogem Mentah ke Pemain Persib
1. Hugo Samir (Borneo FC U-20)
Sikap buruk yang diperlihatkan Hugo Samir kembali terulang. Pemain yang kini memperkuat Borneo FC U-20 ini kembali melakukan aksi yang tak terpuji. Kali ini terjadi di EPA Liga 1 2023/2024.
Pada laga melawan Persib Bandung U-20, Hugo Samir memukul pemain lawan serta mendapatkan kartu merah langsung dari wasit.
Akibatnya, dia mendapat tambahan hukuman larangan bermain sebanyak dua pertandingan. Tak hanya itu, Komdis PSSI juga menjatuhi sanksi denda kepada anak kandung Jacksen F Tiago ini dengan Rp5 juta.
2. Reno Eka Saputra (Arema FC U-20)
Baca Juga: Layangkan Bogem Mentah ke Pemain Persib, Hugo Samir Dihukum PSSI
Selanjutnya, pemain muda lainnya yang juga memperlihatkan aksi serupa ialah Reno Eka Saputra. Pemain yang memperkuat Arema FC U-20 ini harus memperbaiki sikapnya menjadi lebih baik.
Sebab, Reno Eka Saputra kedapatan memukul pemain lawan dalam pertandingan RANS Nusantara FC U-20 melawan Arema FC U-20. Dia pun mendapat sanksi tegas dari Komdis PSSI.
Reno mendapat tambahan larangan bermain sebanyak dua pertandingan sekaligus sanksi denda sebesar Rp5 juta.
3. Muh Arya Abdullah Ramadhan (RANS Nusantara FC U-20)
Masih pada pertandingan yang sama, yakni duel antara RANS Nusantara FC U-20 melawan Arema FC U-20, ada pemain bernama Muh Arya Abdullah Ramadhan yang memukul pemain lawan.
Akibatnya, Muh Arya Abdullah Ramadhan mendapatkan kartu merah langsung dari wasit. Dia juga mendapatkan tambahan larangan bermain sebanyak dua pertandingan dari Komdis PSSI serta denda sebesar Rp5 juta.
4. Abdul Aziz (Barito Putera U-20)
Yang terakhir, aksi tak terpuji di EPA Liga 1 U-20 2023/2024 juga diperlihatkan Abdul Aziz, pemain yang berasal dari klub Barito Putera U-20. Pada laga melawan Persikabo 1973 U-20, dia memukul pemain lawan.
Wasit pun langsung mengeluarkan kartu merah langsung kepada Abdul Aziz. Perilaku buruknya ini juga dijatuhi tambahan hukuman dari Komdis PSSI sebanyak dua laga serta sanksi denda sebesar Rp5 juta.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie
Berita Terkait
-
Atasi Keresahan dengan Cara yang Efektif Lewat Buku Lepas dari Kecemasan
-
Mengejutkan! Tinggalkan Persib dan Gabung Persis Solo, Abdul Aziz Ternyata Akamsi
-
Dulu Gemar Pukul Pemain, Hugo Samir Kini Kalem Gara-gara Peringatan Keras Sosok Ini
-
Here We Go! Persib Umumkan Pinjamkan Abdul Aziz Usai Jendala Transfer BRI Liga 1 Ditutup
-
Yakin Anies Pasti Menang di Jakarta, PKS: Siapa Bisa Kalahkan Elektabilitasnya?
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Urban Fashion 2024: Hadinata Batik Tampilkan Batik yang Instagramable
-
Sederet Kiai NU Jateng Ramai-ramai Temui Jokowi di Solo Jelang Coblosan, Ini yang Dibahas
-
5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nyoblos di Pilkada Serentak 2024!
-
Gojek Permudah Mobilitas Warga Solo dengan Shelter Mangkunegaran
-
Bekuk Pelaku Penyalahgunaan Narkoba, Polres Sukoharjo Sita Barang Bukti 103,53 Gram Sabu