SuaraSurakarta.id - Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi meninjau langsung lokasi kebakaran gudang rongsok di Kampung Joyosudiran, Kelurahan Pasar Kliwon, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Solo, Selasa (3/10/2023).
Iwan mengatakan kebakaran ini terjadi di gudang yang berisi barang bekas yang terdiri dari berbagai barang, seperti kayu, besi, plastik, potongan-potongan sisa bahan bangunan.
"Artinya bahan-bahan yang terbakar ini bercampur jadi satu. Gudang ini milik Agus Sumadyo," terang dia saat ditemui, Selasa (3/10/2023) malam.
Kapolresta mengatakan mendapat informasinya yang diterima itu sekitar pukul 17.10 WIB. Diceritakan saat pekerja sedang bekerja, ada yang menata barang-barang rongsokan, ada juga yang mensortir, hingga memotong.
Baca Juga: Permukiman Padat di Pasar Kliwon Terbakar Hebat, Warga Panik Selamatkan Diri
Saat pekerja terakhir meninggalkan tempat lalu mengunci pintu itu diberitahu ada warga yang menyampaikan ada asap di dalam.
"Kemudian pekerja kembali masuk ke dalam dan sudah didapati ada titik api. Pekerja berusaha memendamkan api tapi tidak mampu lalu menghubungi Polsek Pasar Kliwon dan direspon kemudian ke lokasi sambil menghubungi Damkar," jelasnya.
Tak berselang lama, petugas Damkar langsung datang tidak hanya dari Kota Solo tapi juga daerah sekitar Kota Solo.
Ada sekitar 10 unit armada yang dikerahkan untuk memadamkan api, lalu ada dua tambahan water canon dari Polresta dan Brimob. Karena bisa menjangkau atau menyemprotkan air cukup jauh.
"Armada ini dikerahkan jangan sampai api merambat ke bangunan sekitarnya. Karena seperti diketahui di kanan kiri lokasi gudang adalah rumah warga," ungkap dia.
Baca Juga: Perkiraan BMKG Meleset, Transisi Musim Hujan di Indonesia Baru Dimulai November 2023
"Alhamdulillah, sampai saat ini tidak ada korban. Kita harapkan tidak ada korban, kita sudah sisir di sekitar warga, kita kerahkan Bhabinkamtibmas dan Polsek untuk mendata apakah ada korban atau tidak," lanjutnya.
Pihaknya sudah menghimbau kepada warga yang berada tidak jauh dari lokasi untuk meninggalkan tempat mengungsi. Listrik juga sudah dipadamkan untuk mengantisipasi yang tidak diinginkan.
"Kita terus bekerja, damkar juga sudah mondar mandir bagaimana armada tetap terisi. Ada dua armada di dalam dan dua unit ada di luar yang dibantu water canon di tepi jalan," ujarnya.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Pramono Anung Sidak Lokasi Kebakaran, Jakarta Darurat Fasilitas Damkar?
-
Kebakaran Hebat di Panti Jompo Spanyol, 10 Orang Tewas
-
Kebakaran Lahan di Gunung Rinjani, Jalur Pendakian Senaru Ditutup Sementara
-
Kronologi Kebakaran Gedung Kopegmar Jakarta Utara, 80 Damkar Dikerahkan
-
Satu Keluarga Tewas Terbakar Saat Api Melalap Sejumlah Rumah di Papanggo
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Cuti Selesai, Teguh Prakosa Kembali Jabat Wali Kota Solo
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?