SuaraSurakarta.id - Bos Persis Solo, Kesang Pangarep resmi menjabat sebagai Ketua Umum Partai Solodaritas Indoensia (PSI).
Pengumuman Kaesang sebagai Ketua Umum PSI digelar di acara Kopi Darat Nasional (Kopdarnas) PSI. Saat diumumkan, 38 Ketua DPW PSI naik ke atas panggung dipimpin oleh Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie.
"Mari kita sambut Ketua Umum baru kita, Bro Kaesang Pangarep," Grace di Djakarta Theatre, Jakarta Pusat, Senin (25/9/2023) dilansir dari Suara.com.
Sontak pengumuman itu disambut riuh oleh ratusan kader PSI yang hadir di lokasi. Para kader PSI meneriakkan nama Kaesang.
Baca Juga: Kaesang Bongkar Kelakuan Jokowi: Beliau Cuma Capek Ngurusin Cucu-cucunya yang Ngeyel
Namun, Kaesang Pangarep bukan satu-satunya petinggi Persis Solo yang juga bergelut di dunia politik. Berikut ini 4 petinggi Persis Solo yang juga pengurus partai politik:
1. Sigid Haryo Wibisono (Partai Golkar)
Pengusaha Sigid Haryo Wibisono mengakuisisi saham Persis Solo tahun 2017 yang bertahan hingga 2019.
Selama sekitar tiga tahun, Sigid sempat membawa tim Laskar Sambernyawa lolos hingga babak 8 Besar Liga 2 2017.
Namun sayang, langkah tim asuhan Widyantoro yang dilanjutkan Fredy Muli saat itu gagal ke semifinal dan kalah bersaing dari Martapura FC dan Kalteng Putra.
Baca Juga: Ramadhan Sananta ke Timnas Indonesia U-24, Persis Solo Tolak Menyerah jelang Jumpa Persija Jakarta
Sementara di dunia politik, Sigid Haryo Wibisono menjabat sebagai Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Jawa III Partai Golkar.
2. FX Hadi Rudyatmo (PDIP)
Persis Solo tak pernah bisa dilepaskan dari sosok FX Hadi Rudyatmo.
Mantan Wali Kota Solo itu cukup lama bergelut di dunia sepak bola, termasuk jadi Ketua Umum Persis Solo hingga 2011 silam.
Setelah itu, FX Rudy juga menjadi penasihat tim Laskar Sambernyawa.
Sementara di dunia politik, FX Rudy merupakan Ketua DPC PDIP Solo dan jadi orang kepercayaan Ketum PDIP, Megawati Soekarnoputri.
3. Paulus Haryoto (PDIP)
Paulus Haryoto pernah menjabat sebagai CEO PT Persis Solo Saestu sebelum diakuisisi Sigid Haryo Wibisono tahun 2017 silam.
Politisi PDIP yang juga anggota DPRD Kota Solo itu juga lama berkecimpung di dunia sepak bola Kota Bengawan.
Selain pernah jadi manajer Persis Solo, sosok asal Pasar Kliwon tersebut pernah menduduki posisi sebagai Ketua Panpel Persis Solo selama beberapa musim.
4. Joni Sofyan Erwandi (PDIP)
Joni Sofyan Erwandi adalah manajer Persis Solo di kompetisi Divisi Utama LPIS 2012 saat dualisme kompetisi.
Dia merupakan pengusaha lokal Solo di bidang otobus yang telah dikelola sejak tahun 1995 hingga sekarang.
Pria kelahiran Sulong, NTB pada 25 April 1969 kini menjabat sebagai Bendahara DPC PDIP Solo.
Itulah sederet petinggi Persis Solo yang juga pengurus partai politik:
Berita Terkait
-
Teka-teki Kerupuk Setoples Kaesang Pangarep, Kode Apa Lagi?
-
Bantah Jadi Simpanan Cagub, Klarifikasi Vanessa Nabila Dinilai Blunder Kayak Polemik 'Nebeng Jet Teman'
-
Di Tengah Cibiran karena Dukung Cagub Ahmad Luthfi, Kaesang Pangarep Disanjung Ayah Hebat
-
Kaesang Sebut Jateng Merah PSI, Lebih Berkuasa Siapa Dibanding PDIP?
-
Anggap Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Bisa Bikin Jateng Lebih Baik, Kaesang: Cabut Kartu Tani yang Tak Tepat Sasaran
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Selamatkan PT Sritex Sukoharjo, Komisi VII DPR RI Sepakat Bakal Revisi UU Kepailitan
-
Bahan Baku PT Sritex Menipis, Jumlah Karyawan yang Dirumahkan Bakal Bertambah
-
Kesetiaan Cinta Ahmad Luthfi dan Pesan Amanah dari Mendiang Sang Istri
-
Tas Mewah Kaesang Pangarep Dipertanyakan, LP3HI dan MAKI Gugat Bea Cukai Solo
-
Rokok Polos Ancam Ribuan Pekerja! Petani, Buruh dan Akademisi Bersuara