SuaraSurakarta.id - Kiai dan santri di Kabupaten Pati, yang tergabung dalam Jamâiyyah Kiai Santri Pesantren Nusantara (JKSPN) mendeklarasikan dukungan terhadap Gibran Rakabuming maju sebagai calon wakil presiden atau cawapres pada Pemilu 2024.
Saat ini, putra sulung Presiden Jokowi itu masih menjabat sebagai Wali Kota Solo.
"Sosok Gibran dinilai pantas diusulkan menjadi calon wakil presiden. Alasan memilih dia selain karena mewakili sosok kaum milenial, juga dekat dengan kiai maupun santri," kata Ketua Umum JKSPN Itqonul Hakim dilansir dari ANTARA, minggu (24/9/2023).
Hal itu, kata dia, dibuktikan saat para kiai maupun santri bertemu dengan Gibran mendapat penyambutan luar biasa. Bahkan, ketika para kiai dan santri menggelar kegiatan, juga difasilitasi sehingga ada kedekatan dengan para kiai dan santri
Baca Juga: Bukan Jokowi, Restu Erina Gudono yang Mantabkan Kaesang Pangarep Gabung PSI
Berdasarkan aspirasi dari para kiai dan santri yang mengusulkan agar Gibran menjadi pemimpin nasional, JKSPN mendeklarasikan dukungan terhadap Gibran untuk maju menjadi calon wakil presiden.
"Kami hanya merekomendasikan. Persoalan nanti calon wapres siapa, biarkan waktu yang menjawab," ujarnya.
Koordinator Santri Milenial Pati sekaligus ketua panitia orasi kebangsaan santri milenial mengungkapkan tujuan kegiatan ini untuk sosialisasi kepada masyarakat bahwa Gibran merupakan sosok pemuda yang pantas menjadi pemimpin skala nasional.
Sementara itu, kiai dan santri yang dihadirkan pada acara deklarasi dukungan terhadap Gibran maju sebagai bakal calon wakil presiden di Gelanggang Olahraga (GOR) Pesantenan Pati sekitar 3.000 orang.
Baca Juga: Peluang Prabowo Gandeng Erick Thohir Maju Pilpres 2024 Menguat
Berita Terkait
-
Gibran Ngoceh Soal Bonus Demografi, Rocky Gerung: Keliru karena Tidak Paham
-
Hilirisasi ala Gibran: Visi Besar atau Konten Kosong?
-
Desakan Pemakzulan Gibran: Antara Proses Hukum dan Realitas Politik
-
Monolog Gibran soal Bonus Demografi Dicibir Warganet, Akademisi: Anak Muda Rentan dan Terpinggirkan
-
Monolog Gibran Dibela Wamensesneg: Pekerjaan Pejabat Itu Ya Bicara
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Tegas! Pemkot Solo Sikat Habis Puluhan Bangunan Liar di Jalan Tentara Pelajar
-
Diduga Hendak Balap Liar, 12 Sepeda Motor Berknalpot Brong Dikukut Tim Sparta
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
Hasil IBL 2025: Tampil Spartan, Kesatria Bengawan Solo Jungkalkan Bali United Basketball
-
DIS Bisa Dikembalikan, Ini Penjelasan LDA Keraton Kasunanan Surakarta