Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Rabu, 30 Agustus 2023 | 13:46 WIB
Momen Gibran Rakabuming menunggang kuda bersama Prabowo Subianto (instagram/@gibran_rakabuming)

SuaraSurakarta.id - Politisi PDIP, Gibran Rakabuming Raka menyoroti baliho bergambar dirinya bersanding dengan Prabowo Subianto di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT.

Baliho Prabowo berpasangan dengan putra sulung Jokowi itu menjadi perhatian publik, sebab terpasang di dekat traffic light kota Labuan Bajo.

Enggan menimbulkan polemik, Gibran pun meminta para relawan di Labuan Bajo untuk mencopot baliho tersebut.

"Saya minta relawan mencopot baliho bergambar itu (Prabowo-Gibran) apabila merugikan calon presiden PDIP Ganjar Pranowo," kata Gibran, dilansir dari Timlo.net--jaringan Suara.com, Rabu (30/8/2023).

Baca Juga: Pakai Jurus Romantisme Sejarah Gus Imin dengan Megawati, PDIP Terus Usaha Goyahkan Iman PKB

Sosok yang juga Wali Kota Solo itu mengaku belum tahu siapa yang memasang baliho bergambar Prabowo-Gibran di Labuan Bajo itu.

Dikatakan, pihaknya sudah menanyakan kepada sejumlah ketua relawan pendukungnya siapa yang memasang baliho tersebut.

"Misalnya pemasangan itu dirasakan merugikan, merugikan partai, merugikan salah satu capres, merugikan Pak Ganjar ya kami segera minta dicopot," jelas dia.

Ditanya apakah baliho tersebut juga menjadi sorotan DPP PDIP, dia menegaskan pihaknya tidak mengetahuinya. Gibran menduga ada relawan pendukung di NTT yang memasang baliho.

"Saya tidak tahu jika punya relawan di NTT. Nanti akan segera kami tindaklanjuti. Saya saja tidak tahu ada relawan di sana," imbuh dia.

Baca Juga: Gibran Siap Diperiksa Bawaslu, Buntut Aksi Tempel Stiker Ganjar di Rumah Warga

Load More