SuaraSurakarta.id - Badan Pengawas Pemilihan Umum atau Bawaslu mendalami kegiatan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat menempelkan stiker bergambar bacapres Ganjar Pranowo dan Presiden Jokowi di rumah beberapa waktu lalu.
Gibran pun menanggapi tidak masalah jika Bawaslu akan mendalaminya. Bahkan siap jika nantinya Bawaslu akan memanggil terkait masalah itu.
"Ya, silahkan didalami," terang Gibran saat ditemui, Senin (28/8/2023) sore.
Gibran menegaskan siap menerima sanksi kalau ada yang salah pada kegiatan penempelan stiker di rumah warga.
Baca Juga: Pemilu 2024: Ganjar Dukung Putusan MK, Perbolehkan Kampanye di Kampus
Biar Bawaslu yang memutuskan apakah kegiatan itu termasuk melanggar atau tidak.
"Saya mendapatkan sanksi kalau ada yang salah. Itu yang memutuskan biar Bawaslu saja," kata putra sulung Presiden Jokowi ini.
Ketika ditanya apakah sudah dimintai konfirmasi atau keterangan dari Bawaslu, Gibran mengaku belum.
"(Sudah ditanya Bawaslu?) Belum," ungkapnya.
Gibran pun tidak memberikan pembelaan terkait masalah itu. "Kapan saya memberikan pembelaan?. Silahkan saya tidak melakukan pembelaan, itukan yang melakukan se-Indonesia," jelas dia.
Baca Juga: Gibran Sampai Turun Tangan, Ini Deretan Kasus Kekerasan yang Melibatkan Paspampres
"Kalau salah ya salah, nggak apa-apa. Sekali lagi yang memutuskan biar Bawaslu saja," jelas dia.
Saat disinggung saat menempelkan stiker ada ajakan ke warga untuk mencoblos Capres Ganjar Pranowo. "Yo deloken videone wae," tandasnya.
Seperti diketahui, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menempelkan stiker bergambar bacapres Ganjar Pranowo dam Presiden Jokowi di rumah-rumah warga, 19 Agustus 2023 kemarin.
Gibran menjelaskan bahwa kegiatan itu merupakan instruksi partai dan dilakukan seluruh daerah di Indonesia.
"Semua kota melakukannya ya, di hari itu. Bukan cuma saya. (menempel stiker) saya tergantung instruksi saja, instruksinya jelas, menempel stiker," pungkas dia.
Kontributor : Ari Welianto
Berita Terkait
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Hasto Tertawa Usai Sidang Suap: Masih Belajar Jadi Terdakwa
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Wahyu Setiawan: Ada Tanda Tangan Megawati di Sebagian Berkas PAW dari PDIP
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang