SuaraSurakarta.id - Wali Kota Surakarta, Jawa Tengah, Gibran Rakabuming Raka tengah getol membranding Kota Solo tempat wisata yang menyuguhkan masa lalu.
Gibran pun akan memasukkan Benteng Vastenburg sebagai salah satu prioritas pembangunan jika benteng tersebut bisa dikelola Pemerintah Kota Surakarta.
"Iya, sudah ada gambar juga," kata Gibran dikutip dari ANTARA pada Jumat di Solo, Jumat (18/8/2023).
Meski demikian, ia memastikan tidak akan mengubah bentuk asli bangunan tersebut mengingat Benteng Vastenburg merupakan salah satu bangunan cagar budaya.
Baca Juga: Tak Terbendung, Tim Anggar Kota Solo Juara Umum Porprov Jateng 2023
"Tidak mengubah bentuk bangunan karena itu cagar budaya. Yang jelas kami manfaatkan biar lebih bersih, warga bisa berkegiatan di situ. Tetap kami pertahankan, dirawat," katanya.
Terkait dengan pengajuan agar Vastenburg bisa berada di bawah pengelolaan Pemkot Surakarta, ia mengatakan saat ini sedang dalam proses.
Bahkan, ia mengaku sudah melakukan pembahasan mengenai Vastenburg dengan Ketua DPC PDIP Kota Surakarta yang juga mantan Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo.
"Tinggal nunggu jawaban dari pusat, dari kejaksaan," katanya.
Sebelumnya, sejumlah titik di kawasan Benteng Vastenburg disita Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat pada minggu lalu. Penyitaan ditandai dengan tulisan "Tanah dan Bangunan ini Beserta Isinya Disita Eksekusi oleh Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat" yang terpasang di sejumlah titik.
Baca Juga: Viral Video Bapak-bapak Buka Jasa Mendoakan Keliling di Kota Solo, Netizen: Butuh Asisten Nggak Om?
Penyitaan tersebut berkaitan dengan perkara tindak pidana korupsi pengelolaan keuangan dan dana investasi oleh PT Asuransi Jiwasraya (Persero) yang menjerat Benny Tjokrosaputro.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Program Tambal Ban Gratis Pemkot Solo, Nyata atau Palsu?
-
7 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Solo yang Tahan Lama, Laris Diburu saat Libur Lebaran
-
Deretan Tempat Wisata di Solo untuk Libur Lebaran 2025, Lengkap dengan Tips Berkunjung
-
Rocky Gerung Bongkar Isu Dugaan Korupsi di Solo, Refly Harun : Sudah Rahasia Umum
-
Kapolri Tinjau Taman Safari Solo, Pastikan Keamanan Libur Natal dan Tahun Baru
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
-
Kronologi Pemerkosaan Jurnalis Juwita Sebelum Dibunuh, Terduga Pelaku Anggota TNI AL
-
Mees Hilgers Dituduh Pura-pura Cedera, Pengamat Pasang Badan
-
Anthony Elanga, Sang Mantan Hancurkan Manchester United
-
BREAKING NEWS! Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025
Terkini
-
Arus Mudik di Solo Lancar, Operasi Ketupat Candi Diapresiasi Warga
-
Momen Warga Padati Rumah Jokowi: Antrean Mengular dan Ditemui Langsung Mantan Presiden
-
Dhawuh Dalem Paku Buwono XIII, Garebeg Pasa Keraton Solo Berlangsung Khidmat
-
Jokowi Kumpul Bareng Keluarga di Solo, Kahiyang Ayu-Bobby Nasution Tak Tampak
-
Gibran Apresiasi Langkah Didit Prabowo Kumpulkan Anak Presiden, Giliran Orang Tua Bertemu?