SuaraSurakarta.id - Puncak perayaan hari lahir (Harlah) ke-25 Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (23/7/2023) dihadiri Presiden Joko Widodo.
Presiden Jokowi tiba sekitar pukul 15.30 WIB bersama ibu Negara. Jokowi disambut Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.
Jokowi didampingi Menteri Pertahanan sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Hadir pula Menteri Koordinator bidang Perekonomian sekaligus Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Menteri Perdagangan sekaligus Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan.
Sementara PDI Perjuangan mengutus Ketua DPP Puan Maharani sekaligus Ketua DPR RI didampingi Ahmad Basarah. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mengutus Sekjen Arwani Thomafi.
Baca Juga: Puluhan Ribu Kader Hingga Kiai Kumpul Di Harlah Ke-25, PKB Minta Maaf Ke Warga Solo
Sejumlah elit politik juga hadir yakni Sekjen Golkar Lodewijk F. Paulus, Sekjen Partai Gerindra Ahmaz Muzani dan Sekjen PAN Eddy Soeparno. Hadir pula Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
Sebelumnya, Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun A Syamsurijal menyatakan, momentum Harlah begitu penting bagi PKB sebagai salah satu ajang konsolidasi akbar seluruh pengurus dan kader.
“Kami memang secara khusus mengundang Presiden Jokowi untuk hadir dalam Puncak Harlah ke-25 PKB di Solo," katanya.
Kata dia, selain mengundang Presiden Jokowi, PKB juga mengundang sejumlah tokoh politik nasional dan pimpinan partai politik.
“Kami berharap para tokoh ini semua hadir untuk bersama-sama melakukan istighotsah serta menyampaikan ke publik bahwa meskipun jelang kontestasi politik 2024, tetap solid menjaga silaturahmi,” katanya.
Baca Juga: PKB Bakal Tentukan Arah Politik pada Harlah ke-67 di Depan Puluhan Ribu Kader
Cucun mengatakan kegiatan ini akan dihadiri oleh sekitar 50 ribu kader dan simpatisan PKB dari seluruh Indonesia. Sejumlah kiai khos Nahdlatul Ulama (NU) juga bakal mengikuti kegiatan tersebut. [ANTARA]
Berita Terkait
-
PKB Kecam Aksi Carok Tewaskan Saksi Cabup Sampang: Merusak Demokrasi!
-
Cak Imin Digugat 2 Legislator PKB Gegara PAW, Sidang Perdana Digelar Hari Ini
-
Nge-Vlog Bareng Iriana, Jokowi Hari Ini OTW ke Jakarta buat Nengok Cucu: Bismillah
-
Donald Trump Menang Pilpres Lagi, Pimpinan Komisi I DPR Harap Hubungan RI-AS Dilanjutkan
-
Klaim Masih Kompak Dukung RK-Suswono, PKB Sebut Kader yang Membelot ke Pramono Bukan Pengurus
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
12 TPS di Solo Ternyata Rawan Bencana Banjir, KPU Gerak Cepat Lakukan Ini
-
Menkes Lengkapi Dokter Ahli Emirates Indonesia Cardiology Hospital di Solo
-
Hari Terakhir Kampanye, Jokowi dan Ahmad Luthfi Bakar Semangat Warga Boyolali
-
Samsung Galaxy A35 5G RAM Berapa?
-
Ojo Ditiru Lur! Asyik Nongkrong Sambil Pesta Miras di Nusukan, Empat Pemuda Diamankan Tim Sparta