SuaraSurakarta.id - Persis Solo mengalami krisis bek kanan setelah Gavin Kwan Adsit cedera saat melawan Persebaya Surabaya di Stadion Manahan, Sabtu (4/7/2023) lalu.
Gavin divonis mengalami partial tear adductor longus muscle femur sinistra sisi kiri dan diperkirakan absen sekitar empat bulan.
Mantan pemain Bali United itu hanya bermain 30 menit awal sebelum digantikan Arapenta Lingka Poerba.
Desakan penambahan pemain baru di bursa transfer awal musim datang dari berbagai pihak, termasuk suporter.
Baca Juga: Sempat Diacuhkan, Ramadhan Sananta Beri 'Tamparan' di Depan Mata Anak Buah Shin Tae-yong
Dengan cederanya Gavin, praktis tim Laskar Sambernyawa hanya memiliki Eky Taufik Febriyanto dan Rendy Sanjaya yang fasih bermain di posisi full back kanan.
Manajemen Persis Solo melalui media officer Bryan Barcelona menyerahkan sepenuhnya keputusan penambahan pemain atau tidak ke pelatih kepala Leonardo Medina.
"Kita lihat kebutuhan berdasarkan pelatih ya. Kalau pelatih memang perlu (tambah pemain) ya mongo akan kita koordinasikan," kata Bryan, Selasa (4/7/2023).
Dia memaparkan, tim pelatih akan melihat kondisi tim dari hari ke hari untuk melihat sejauh mana perlunya penambahan pemain baru.
"Untuk sekarang kita belum bisa ngomong tambah atau tidak. Kita lihat kebutuhan pelatih seperti apa," jelas dia.
Baca Juga: BRI Liga 1: Di Balik Laga Persib Imbang Lawan Madura, Begini Pengakuan Daisuke Sato
Sebelumnya, Dokter Tim Persis Solo Iwan Wahyu Utomo menjelaskan, sesuai hasil MRI, Gavin divonis mengalami partial tear adductor longus muscle femur sinistra sisi kiri.
Gavin Kwan Adsit harus menepi sekira 12 hingga 16 minggu, atau sekira tiga hingga empat bulan.
"Itu kena ototnya di paha ada otot panjang ke bawah ke lutut. Itu over stretch, jadi tegang terlalu lama akhirnya sobek," kata Iwan Wahyu.
Meski demikian, Iwan memastikan kondisi mantan pemain Timnas Indonesia U-23 itu bagus dan sudah tidak merasakan sakit.
"Gavin sudah bisa jalan, tapi memang bisa latihan. Kita menunggu 12-16 minggu baru bisa kembali," jelas dia.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita
-
Dijamin Ngakak! Angkat Kehidupan Kota Solo, Film Komedi 'Cocote Tonggo' Akhirnya Tayang