SuaraSurakarta.id - Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep secara resmi menyampaikan akan maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Depok 2024 mendatang.
Namun, sang kakak Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka malah merestui agar Kaesang maju di Pilkada Solo.
Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo ikut mengomentari keinginan Gibran agar Kaesang maju di Pilkada Solo.
"Loh, kalau PDIP itu siapapun yang dicalonkan, yang direkomendasikan ketua umum. Hukumnya wajib dilaksanakan dan dimenangkan, titik," terang FX Rudy saat ditemui di Balai Kota Solo, Jumat (16/6/2023).
Rudy menjelaskan kalau Kaesang maju lewat Solo dan PDIP maka otomatis harus mempunyai Kartu Tanda Anggota (KTA) terlebih dahulu.
"(Komunikasi soal KTA?) nanti kan sama seperti kemarin, kalau mau masuk lewat Solo, kalau mau lewat PDIP otomatis mesti harus KTA terlebih dahulu," ungkap dia.
Rudy mengakui sudah menyampaikan ke Gibran, jika Kaesang memang maju segera saja mendaftar PDIP. Karena waktunya itu tinggal satu tahun, sejauh ini belum mendaftar.
"Saya sudah sampaikan tadi sama Mas Wali, Mas Kaesang kalau memang mau maju ya segera saja. Waktunya kan tinggal satu, kan November kan," katanya.
Disinggung kapan Mas Kaesang akan mendaftar, Rudy mengaku belum tahu.
Baca Juga: Tugas Berat, Mardiono Usul Sandiaga Uno Jadi Ketua Bapilu Nasional PPP
"(Kapan daftar?)Belum, belum. Tadi saya juga nanya beliau (Gibran)," sambung mantan Wali Kota Solo ini.
Ketika disinggung soal bagaimana sosok Kaesang jika maju di Pilkada, Rudy menjelaskan bahwa sekarang adalah waktunya anak muda memimpin. Karena generasi muda lebih punya visi ke depan dan bergerak lebih cepat.
"Lho, Sekarang ini semua generasi X dan Z yang muda-muda, yang punya visi ke depan lebih maju dibanding saya, kan sudah tua. pikirannya kan cuma gitu gitu aja dan langkahnya ga bisa cepat," tandas dia.
Sementara itu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka enggan mengomentari masalah itu lebih lanjut.
"Ya, nanti saja lah. Tanya Kaesang langsung saja. Wes, wes ya," pungkasnya.
Kontributor : Ari Welianto
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Gibran Kirim Bunga Ulang Tahun Megawati, PSI: Simbol Politik Persaudaraan
-
Bakal Hadiri Rakernas PSI, Jokowi Datang Sebagai Kader?
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X
-
Kronologi Peristiwa Tabrak Lari di Jongke Solo: Percobaan Penculikan Berujung Ricuh dan Viral
-
Atap Nyaris Ambrol hingga Disangga Pakai Bambu, Siswa SDN di Boyolali Ngungsi untuk KBM