SuaraSurakarta.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan sembako ke ratusan buruh gendong yang ada di Pasar Legi Solo menjelang Lebaran 2023.
Presiden Jokowi sampai di Pasar Legi sekitar pukul 12.30 WIB. Pada kesempatan tersebut Presiden mengenakan baju kasual berupa kaos lengan panjang warna oranye dan celana panjang hitam.
Presiden juga terlihat ditemani oleh cucu pertamanya Jan Ethes Srinarendra yang juga mengenakan kaos berwarna oranye.
"Antre, jangan berdesak-desakan," kata Presiden dikutip dari ANTARA pada Kamis (20/4/2023).
Baca Juga: Libur Lebaran di Solo, Presiden Jokowi Tetap Kerja Memantau Arus Mudik
Salah satu penerima amplop Giarti mengaku senang bisa memperoleh pemberian dari presiden.
"Ya senang, apalagi tadi nggak sengaja ke sini. Mau beli lauk malah ketemu pak presiden, jadi sekalian ikut antre," katanya.
Ia mengatakan uang sebesar Rp250.000 tersebut akan digunakan untuk membeli lauk sebagai makanan Lebaran nanti.
"Ya buat tambah-tambah beli lauk," katanya.
Sementara itu, buruh panggul Ngatimin juga senang bisa dapat bingkisan sembako dari presiden. Buruh panggul yang sudah bekerja di Pasar Legi sejak 20 tahun lalu ini tahu akan ada pemberian sembako oleh presiden dari mandornya.
Baca Juga: Tak Didampingi Menteri dan Staf, Presiden Jokowi Kini Sudah di Solo
"Dikasih kupon sama mandor saya, terus hari ini jam 13.00 disuruh datang ke sini. Alhamdulillah dapat sembako, terima kasih Pak Jokowi," katanya.
Terkait hal itu, Kepala Dinas Perdagangan Kota Surakarta Heru Sunardi mengatakan hari ini Presiden Jokowi menyapa para kuli panggul dan buruh gendong di Pasar Legi dan dijadwalkan juga di Pasar Gede.
"Beliau sekaligus memberikan bingkisan, ada 170 penerima di Pasar Gede dan 730 penerima di Pasar Legi," katanya.
Berita Terkait
-
Selain Ijazah, Risman Sianipar Soroti Skripsi Jokowi yang Ternyata Berbeda dengan Teman Seangkatan
-
Amien Rais Desak Jokowi Segera Seret Pihak yang Ragu Ijazahnya ke Pengadilan: Biar Top Markotop!
-
Cek Fakta: Jokowi Sebut Pertemuan Prabowo dan Megawati Langgar Etik Politik
-
Terpaut Satu Tahun, Ijazah UGM Guru Besar Unnes Prof Saratri Disebut Berbeda dengan Punya Jokowi
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Soal Ijazah Jokowi, Tim Hukum Merah Putih: Tuduhan Roy Suryo Penuhi Unsur Pidana
-
Melodi Tradisi, Rasa Kekinian: Gojek Hadir di Tengah Semarak Adeging Mangkunegaran
-
Gunungan Makin Tinggi, PLTSa Putri Cempo Hanya Mampu Mengolah 120 Ton Sampah
-
Maling Burung di Solo Kena Batunya: Kepergok di Banyuagung, Berakhir Diciduk Tim Sparta
-
Satresnarkoba Polresta Solo Sikat Kurir Sabu di Mojosongo, Barang Bukti Siap Edar Disita