SuaraSurakarta.id - Sebanyak 154 atlet mengikuti turnamen tenis meja dalam rangka HUT ke-50 PDI Perjuangan di Sport Hall Terminal Tirtonadi, Minggu (19/3/2023).
Ketua Panitia, Kevin Fabiano, menjelaskan turnamen yang digelar DPC PDI Perjuangan Solo itu mempertandingkan empat kategori, mulai single pelajar, single internal partai, beregu umu, serta double internal partai.
"Event ini tingkat Kota Solo dari eksternal dan internal anak ranting yang masuk rangkaian ulang tahun PDI Perjuangan sejak Januari lalu. Kami ambil juara pertama hingga empat di setiap kategori," kata dia.
Kevin memaparkan, kategori pelajar sengaja dipertandingan sebagai bentuk partisipasi PDI Perjuangan untuk mencari bibit muda petenis meja yang nantinya bisa membawa nama Kota Solo di ajang yang lebih besar.
Baca Juga: Koalisi Partai Masih Galau, Tunggu Nama Capres di Kantong Megawati
Apalagi, lanjut Kevin, dalam beberapa bulan ke depan akan digelar event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jateng 2023 di Pati Raya.
"Harapan kami nantinya dari kategori pelajar bisa berkumpul dan menjadi andalan kontingen Kota Solo menghadapi Porprov 2023 mendatang," jelasnya.
Sementara Ketua Panitia HUT ke 50 PDI Perjuangan YF Sukasno menambahkan, DPC PDIP Solo selalu memperhatikan potensi anak muda, khususnya di bidang olahraga termasul cabang tenis meja.
Sesuai instruksi Ketua DPC PDI Perjuangan Solo FX Hadi Rudyatmo, Sukasno menyebut jika turnamen tenis meja ini memang sengaja digarap sayap partai Banteng Muda Indonesia (BMI) Solo
"Ini sebagai bentuk penghargaan PDI Perjuangan kepada anak muda dan memberi kesempatan kepada generasi milenial untuk bekerja sama gotong-royong mengekspresikan jiwa mudanya dalam menyukseskan turnamen ini," tegas Sukasno.
Baca Juga: CEK FAKTA: Beredar Breaking News Jokowi dan Ganjar Resmi Keluar dari PDIP, Benarkah?
Di tempat yang sama, Wakil Wali Kota Solo yang juga politisi senior PDI Perjuangan Solo, Teguh Prakosa dalam sambutannya menilai turnamen tenis meja tidak hanya mencari bibit atlet, namun juga ahang temu silaturahmi antara pengurus partai maupun masyarakat.
Berita Terkait
-
Psikolog Politik Bongkar Strategi Framing di Balik Pernyataan Projo Soal Jokowi dan PDIP
-
Jokowi Vs PDIP Makin Panas, Puan Minta Semua Tahan Diri: Ingat Ini Bulan Ramadan
-
Perseteruan Jokowi-PDIP Bisa Berlanjut ke Saling Bongkar Kasus, Pengamat: Prabowo yang Repot
-
Beri Kode Akan 'Hancurkan' jika Diganggu, ProJo: PDIP Lupa Jokowi Presiden 2 Periode yang Banyak Pendukung
-
Jelang Sidang Perdana, Fraksi PDIP di DPR RI Siap Kawal Kasus Hasto Kristiyanto
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Cek Pos Pam Ops Ketupat Candi, Kapolresta Solo Pastikan Pengamanan Arus Balik Lancar
-
Sambangi Lokasi Banjir di Sambirejo, Wali Kota Solo Siapan Berbagai Penanganan
-
Terendam Banjir, Underpass Simpang Joglo Solo Ditutup Total
-
Sempat Tak Percaya, Ini Momen Bima Arya Kaget Ada Wisata Jokowi di Solo
-
25 Kepala Daerah Ikuti Retret Gelombang Kedua, Ini Kata Wamendagri