SuaraSurakarta.id - Nasib tragis dialami seorang siswi SMPN 2 Delanggu berinisial ZNS (14) yang meninggal dunia usai tersambar petir, Sabtu (25/2/2023).
Korban meregang nyawa usai tersambar petir di area persawahan, jalan Dukuh Sukorame, Desa Sribit, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten.
"Korban dua orang, namun kabarnya yang satu selamat, yang satu meninggal dunia di lokasi kejadian. Kejadian sekitar pukul 16.00 WIB," kata Sekretaris BPBD Klaten Nur Tjahjono Suharto dilansir dari Timlo.net--jaringna Suara.com, Minggu (26/2/2023).
Atas kejadian yang menimpa warga Dukuh Sribit Lor, Desa Sribit, Kecamatan Delanggu tersebut, BPBD Klaten mengimbau masyarakat agar tetap waspada saat terjadi hujan.
Baca Juga: Sebuah Rumah di Cikole Terbakar Usai Tersambar Petir, Pemilik Alami Syok
Dijelaskan, saat ini masih dalam periode cucca ekstrim, yang sangat berbahaya. Karenanya, warga khususnya yang berkendaraan saat hujan, diminta untuk senantiasa waspada, terlebih ketika terjadi petir.
"Kami mengimbau pada seluruh masyarakat, bahwa kita masih ada pada periode cuaca ekstrim," ujarnya.
Kapolsek Delanggu AKP Sutiman mengungkapkan, dari hasil olah TKP, korban (Zahrah Nabila Sunniyah) berboncengan dengan temannya, hendak pulang ke rumah.
"Kronologisnya, korban naik sepeda motor berboncengan bersama rekannya. Korban ini dalam posisi dibonceng. Saat di tengah sawah, mereka tersambar petir. Korban meninggal dunia, namun rekannya selamat"” ungkapnya.
Dipaparkan, saat kejadian, kondisi hujan lebat dan petir. Tim medis yang datang di lokasi kejadian memastikan penyebab meninggalnya korban dengan hasil murni terkena petir. Jenazah korban kemudian diserahkan kepada keluarga.
Baca Juga: Nelayan Tersambar Petir Di Kabupaten Buton Belum Ditemukan
"Kondisi memang sedang hujan lebat dan petir. Dokter Puskesmas juga sudah memastikan penyebab kematian korban karena murni terkena petir," tambahnya.
Informasi yang dihimpun Timlo.net, menyebutkan, jenazah korban dimakamkan di makam Dukuh Sribit Lor, Desa Sribit, Minggu (26/2/2023) pukul 11.00 WIB.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
-
8 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Besar Performa Handal
Terkini
-
Kejari Solo Buka Suara Penangkapan Bos PT Sritex Iwan Setiawan
-
Fenomena Baru Gaya Hidup Digital: Klaim Saldo DANA Kaget Sekarang!
-
Polres Sukoharjo Kembali Ungkap Kasus Narkoba, Sita Sabu 0,28 Gram, Ini Kronologinya
-
Buruan Ambil! 3 Link DANA Kaget untuk Tambahan Uang Belanja
-
Kader PDIP Solo Deklarasikan Dukung Megawati Tetap Jadi Ketua Umum