SuaraSurakarta.id - Pemkot Solo memastikan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) nonsubsidi per 1 Februari 2023 lalu tidak mempengaruhi harga berbagai bahan kebutuhan pokok di Kota Bengawan.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Surakarta Heru Sunardi mengakui ada kenaikan harga untuk komoditas beras kualitas premium, di antaranya jenis Rojolele dan Mentik Wangi.
"Kalau beras kualitas medium masih di harga normal. Bulog kan HET-nya masih Rp8.400/kg," kata Heru Sunardi dilansir dari ANTARA, Jumat (3/2/2023).
Meski sejauh ini distribusi beras di pasaran masih cukup normal, diakuinya, harga beras premium sudah naik di angka Rp15.000/kg.
Ia mengatakan saat ini Bulog menggelontorkan cadangan beras pemerintah (CBP) untuk menstabilkan harga di pasaran.
"Kami berharap dengan gelontoran beras oleh Bulog dapat menstabilkan harga beras di pasaran," paparnya.
Sementara itu, pedagang makanan, Surati, mengatakan harga sejumlah bahan pokok justru mengalami penurunan, di antaranya telur ayam dari Rp27.000/kg menjadi Rp24.500/kg dan cabai rawit juga turun dari Rp51.000/kg menjadi Rp46.000/kg.
Selain itu, daging ayam juga turun harga dari Rp33.000/kg menjadi Rp29.000-30.000/kg. Sedangkan untuk harga bawang putih tetap di angka Rp24.000/kg.
Meski demikian, ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga yakni beras C4 dari Rp11.000/kg menjadi Rp13.000/kg dan bawang merah saat ini di harga Rp42.000/kg.
Baca Juga: Harga LPG 3 Kg Dan Air PDAM Naik Bersamaan, IRT di Karangasem Merasa Tak Baik-baik Saja
"Untuk bawang merah ini naiknya bertahap, normalnya kan hanya Rp24.000-25.000/kg," ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA Halaman 145 Kurikulum Merdeka
-
GoTo Luncurkan Empat Dukungan Nyata untuk Kesejahteraan Mitra
-
Gibran Kirim Bunga Ulang Tahun Megawati, PSI: Simbol Politik Persaudaraan
-
Bakal Hadiri Rakernas PSI, Jokowi Datang Sebagai Kader?
-
Wapres Gibran hingga PB XIV Hangabehi Hadiri Upacara Tingalan Jumenengan Dalem KGPAA Mangkunegoro X